SuaraJatim.id - Jalan Raya Gubeng yang sempat amblas beberapa waktu lalu, kini siap dibuka kembali. Meski begitu, masih ada beberapa pekerjaan yang belum diselesaikan untuk jalur pejalan kaki.
Hal tersebut terungkap setelah rapat koordinasi persiapan pengoperasian kembali di Kantor Sekretaris Daerah Kota Surabaya, Jawa Timur.
Beberapa instansi yang mengikuti rakor tersebut meliputi Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya, Kejati Jatim, Kejari Surabaya, Polda Jatim, Polrestabes Surabaya, PT Saputra Karya, NKE dan Balai Besar Jalan Nasional (BBJN).
"Jadi sebenarnya secara struktur jalan itu sudah layak untuk dibuka. Jadi ini tinggal kasih keramik di pedestrian sebelah barat," kata humas Balai Besar Jalan Nasional (BBJN) Wahyu P Kuswanda usai rapat koordinasi seperti dilansir Beritajatim.com - jaringan Suara.com.
Walau begitu, BBJN menekankan setelah dibuka kembali pengelolaan Jalan Raya Gubeng akan diterima kembali kepada pihaknya.
"Namun setelah dibuka bukan berarti semuanya selesai. Jadi setelah dibuka jalan itu akan diterima kembali oleh BBJN," katanya.
Sementara itu, meski siap dibuka kembali, belum ada kepastian waktu jalan tersebut akan dioperasikan penuh. Hal itu disebabkan, masing-masing pihak harus melaporkan hasil rakor dan survei.
"Pembukaannya secara pararel, di satu sisi tim ini (pemkot) akan melaporkan ke Bu Wali. Kami mau melaporkan ke BBJN dan dari BBJN melaporkan ke pak menteri minta izin secara resmi dibuka. Dari BPJN ngurus administrasinya ke pak menteri sementara dari pemkot melaporkan ke Bu Wali,” ujarnya.
Dikemukakan Wahyu, saat ini masih dilakukan pemasangan keramik di jalur pedestrian untuk melengkapi pembukaan jalan tersebut.
Baca Juga: 6 Potret Evolusi Lambretta dari Generasi Kuno sampai Kekinian, Pilih Mana?
"Jadi untuk kepastiannya hari pembukaannya belum. Yang jelas sambil menunggu waktu, keramik di pedestrian akan dibuka. Biar selesai sungguhan. Masak dibuka tapi keramiknya belum terpasang kan kurang lengkap," ujar Wahyu.
Untuk diketahui, Jalan raya Gubeng di Kota Surabaya, amblas sedalam 10 meter dengan panjang dan lebar sekitar 100 meter pada Selasa 18 Desember 2018.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Kronologi Anak Terjepit Teralis Bangku di RSUD Jombang, Damkar Turun Tangan
-
Warga Keluhkan Parkir Liar di Tulungagung, Dipungut Rp 5 Ribu di Depan Hotel
-
Miris! Lansia Tokoh Masyarakat Cabuli Anak di Surabaya, Korban Diancam dan Diiming-imingi Jajan
-
Pacitan Diguncang 1.135 Gempa Sepanjang 2025, BPBD Ingatkan Kesiapsiagaan Warga
-
Kasus Napi Aniaya Napi di Lapas Blitar Berujung Maut, Korban Tewas Kritis dan Stroke Otak