SuaraJatim.id - Gudang rongsokan di Desa Pasinan, Kecamatan Wringinanom, Gresik, Jawa Timur ludes terbakar. Kebakaran juga mengakibatkan dua pekerja tewas mengenaskan.
Kapolsek Wringinanom AKP Faref Yusuf menuturkan, penyebab kebakaran gudang rongsokan milik H. Sampun diduga adanya percikan api yang disebabkan kumpulan kaleng-kaleng bekas minyak dan plastik memuai terkena panas matahari.
“Karena terkena panas kumpulan kaleng bekas minyak, dan plastik menimbulkan percikan lalu disusul ledakan kecil sebelum api membesar,” ujar Yusuf seperti diberitakan beritajatim.com - jaringan Suara.com, Senin (20/5/2019).
Yusuf menerangkan, dua pekerja yang tewas terbakar adalah Abdur Rozhak (48), warga Desa Jatiswalo, Kecamatan Prambon, Sidoarjo dan Andri Irwanto (30) warga Desa Pasinan, Kecamatan Wringinanom, Gresik. Dua korban ini merupakan anak H. Sampun pemilik gudang rongsokan yang terbakar.
Baca Juga: Puasa Hari ke-15, Jawa Timur Akan Diguyur Hujan
“Kedua korban sudah kami identifikasi. Barang bukti penyebab terjadinya kebakaran sudah diamankan buat pemeriksaan,” tuturnya.
Selain pemilik gudang rongsokan kehilangan kedua anaknya. Akibat kejadian tersebut juga mengalami kerugian material sebesar Rp 200 juta.
Kronologi kejadian
Gudang rongsokan terbakar diduga berawal dari percikan api dari kumpulan kaleng-kaleng bekas minyak, dan plastik terkena sinar matahari yang selanjutnya menimbulkan ledakan kecil.
Munculnya ledakan tersebut mengakibatkan munculnya percikan api lalu membakar seluruh isi gudang. Api yang semakin membesar membuat dua orang yakni, Abdul Rozhak dan Andri Irwanto kebingungan menyelamatkan diri.
Baca Juga: KPU dan Bawaslu Jawa Timur Terus Dipantau dari Aksi Teror
Sehingga, kedua orang tersebut diduga terjebak api dan tidak bisa menyelamatkan diri.
Warga Desa Pasinan yang mengetahui peristiwa kebakaran itu langsung menghubungi petugas pemadam kebakaran.
Ada tiga unit mobil pemadam kebakaran (Damkar) yang dikerahkan untuk menjinakkan si ‘jago merah’. Setelah berhasil menguasai api yang berkorbar. Petugas pemadam kebakaran terus melakukan penyisiran untuk memastikan tidak ada titik api yang menyala.
Berita Terkait
-
Sebelum Dibunuh dan Dibakar, Pelaku Ajak Eko Pesta Miras
-
Dibunuh OPM, Panglima TNI: Pekerja PT Istaka Pahlawan Pembangunan Papua
-
Pekerja Tewas di RS Budi Asih, Perusahaan Berpeluang Kena Pidana
-
Nekat Naik ke Atap Kereta, Lelaki Ini Tewas Hangus Terbakar
-
Tragis, Lelaki Ini Saksikan Istrinya Tewas Terbakar Hidup-hidup
Terpopuler
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas MPV 1500cc: Usia 5 Tahun Ada yang Cuma Rp90 Jutaan
- 5 Rekomendasi Pompa Air Terbaik yang Tidak Berisik dan Hemat Listrik
- Diperiksa KPK atas Kasus Korupsi, Berapa Harga Umrah dan Haji di Travel Ustaz Khalid Basalamah?
- 5 AC Portable Mini untuk Kamar Harga Rp300 Ribuan: Lebih Simple, Dinginnya Nampol!
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
Pilihan
-
Investor Ditagih Rp1,8 Miliar, Ajaib Sekuritas Ajak 'Damai' Tapi Ditolak
-
BLT Rp600 Ribu 'Kentang', Ekonomi Sulit Terbang
-
Usai Terganjal Kasus, Apakah Ajaib Sekuritas Aman Buat Investor?
-
Bocor! Jordi Amat Pakai Jersey Persija
-
Sri Mulyani Ungkap Masa Depan Ekspor RI Jika Negosiasi Tarif dengan AS Buntu
Terkini
-
Cuan Akhir Pekan! 3 Link Saldo DANA Kaget Tersedia untuk Kamu yang Sat Set
-
Sah! Megawati Menikah dengan Dio Novandra, Gio Sampai Hadir Jauh-jauh ke Jember
-
BSU dan Bansos Belum Cair? Segera Klaim 3 Link Saldo DANA Kaget Ini dan Dapatkan Cuan Hari Ini
-
Bacaan Niat Puasa Asyura Lengkap dengan Artinya
-
Panduan Lengkap 2025: Cara Beli Nomor Virtual Telegram untuk Verifikasi Aman