SuaraJatim.id - Empat Warga Togogan, Srengat, Kabupaten Blitar dilarikan ke rumah sakit setelah menderita luka bakar serius akibat ledakan petasan. Petasan yang rencananya akan dipakai untuk berpesta malam takbiran, meledak saat proses pembuatan.
Akibatnya, empat orang yang sedang membuat petasan tak dapat menghindar. Dua diantaranya tak sadarkan diri dan dirawat di RS Al Ijtihad Srengat, satu orang dirujuk ke RSUD dr Iskak Tulungagung, sementara satu lainnya mengalami luka ringan dan sudah boleh pulang.
"Korban rata-rata mengalami luka bakar dibagian tangan dan kakinya dan kini sedang dirawat," ujar Kasatreskrim Polres Blitar Kota, AKP Heri Sugiono, Selasa (04/06/2019).
Tiga dari empat korban yang saat ini tengah mendapatkan penanganan medis masing-masing bernama Ebianto (30), Yuli Ardiyanto (21) dan Andres Suntoro (22). Hampir seluruhnya menderita luka bakar.
Baca Juga: Barbar, Begini Jadinya Jika Bangunin Sahur dengan Petasan
Heri menjelaskan, ledakan petasan memakan korban itu terjadi pada Senin (03/06/2019) malam sekitar pukul 23.30 WIB. Dari hasil olah TKP dan pemeriksaan sejumlah saksi, awalnya salah satu korban mengajak temannya membuat mercon.
Kemudian, para korban membuat mercon menggunakan metode seadanya dengan menggulung kertas lalu memasukkan bahan peledak ke dalamnya. Petasan mendadak meledak saat Ebi menutup lubang sumbu.
"Awalnya ada lima orang. Yang satu pulang duluan pada jam sembilan (malam). Tinggal empat orang. Yang tiga orang masih dirawat dan yang satu luka ringan dan sudah boleh pulang. Kita masih cari identitasnya," ujar Heri.
Berita Terkait
-
Jumlah Pemudik Pengguna Bus Tujuan Blitar Menurun
-
Tewaskan 1 Orang, Polisi Tak Kenakan Hukum di Insiden Ledakan Mercon Kediri
-
Detik-detik Mercon Meledak Tewaskan 1 Orang di Kediri
-
1 Orang Tewas dan 2 Luka Parah Akibat Ledakan Mercon di Kediri
-
Gelar Razia Pekat Saat Puasa, Polisi Tangkap Mucikari dan PSK Paruh Baya
Terpopuler
- Selamat Tinggal, Kabar Tak Sedap dari Elkan Baggott
- 1 Detik Jay Idzes Gabung Sassuolo Langsung Bikin Rekor Gila!
- Andre Rosiade Mau Bareskrim Periksa Shin Tae-yong Buntut Tuduhan Pratama Arhan Pemain Titipan
- Penantang Kawasaki KLX dari Suzuki Versi Jalanan, Fitur Canggih Harga Melongo
- 5 Rekomendasi Mobil Bekas Keluarga dengan Sensasi Alphard: Mulai Rp50 Juta, Bikin Naik Kelas
Pilihan
-
7 Mobil Bekas Murah Favorit Keluarga: Muat Banyak, Irit BBM dan Mudah Perawatan
-
Emas Antam Terbang Tinggi, Harganya Tembus Rp 1.901.000/Gram
-
Pemain Keturunan Rp 11,3 Miliar Jadi Filosofi Nomor Punggung 21 Jordi Amat, Siapa?
-
Perbedaan Usaha PSSI dan Menpora Mau Gelar Liga Putri Secepatnya
-
Kumpulan Nasib Buruk Elkan Baggott Tolak Shin Tae-yong dan Patrick Kluivert
Terkini
-
Bukan Cuma Bikin Tembok Bergetar, Sound Horeg Picu Konflik Sosial, Pemprov Jatim Turun Tangan!
-
Transaksi Misi Dagang NTB Tertinggi Raih Rp 1,068 Triliun: Gubernur Khofifah Optimis Peluang Usaha
-
Bantuan Sosial BSU 2025 Disalurkan BRI dalam 3 Tahap, Efisien dan Tepat Sasaran
-
Alasan KPK Periksa Gubernur Khofifah di Polda Jatim, Bukan di Gedung KPK
-
Gubernur Khofifah Apresiasi Masyarakat Asal Jatim di NTB: Kualitas SDM Mengalami Peningkatan Dahsyat