SuaraJatim.id - Seorang mahasiswi asal Surabaya, Jawa Timur, menjadi korban penjambret. Uniknya, mahasiswi bernama Christina Kelly Tanuwijaya itu tidak mengetahui dirinya menjadi korban jambret.
Mahasiswi Universitas Widya Mandala itu baru tersadar setelah berjalan 50 meter dari lampu lalu lintas Jalan Pandegiling, Tegalsari, Surabaya.
Dia sempat menangis setelah tahu tas berisi ponsel dan uang tunai yang diletakkan pada bagian depan motor sudah raib.
Sadar menjadi korban jambret, warga Jalan Ahmad Jaiz, Surabaya itu akhirnya melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Tegalsari.
Kanit Reskrim Polsek Tegalsari Iptu Dwi Kenardi saat dikonfirmasi membenarkan adanya kejadian tersebut.
Uniknya lagi, kekinian, tas beserta isinya telah dikembalikan oleh pelaku melalui seorang kurir.
"Benar, kejadiannya Rabu (2/10/2019). Korban datang ke Polsek sekitar pukul 08.30 WIB melaporkan kejadian tersebut," jelasnya.
Kenardi menjelaskan, setelah adanya laporan, pihak kepolisian segera melakukan pelacakan dan mengirimkan pesan ke ponsel milik korban. Pelaku kemudian mengembalikan lewat kurir.
"Selang 15 menit kemudian, barang milik korban sudah dikirim melalui kurir tukang becak ke Polsek Tegalsari. Tas yang berisi dompet dan iPhone 7Plus milik korban sudah diterima. Kami menghubungi pelaku melalui aplikasi Find My iPhone," kata Kenardi.
Baca Juga: Sama-sama Butuh Uang, Keponakan Ajak Paman Jambret HP Bocah di Serang
Kontributor : Achmad Ali
Berita Terkait
-
Ternyata, La Nyalla Mattalitti Punya Mobil Unik, Loh!
-
Bersihkan Kali, Petugas Kebersihan Syok Temukan Alat Bantu Seks Lelaki
-
Cara Unik Polwan Surabaya Jaga Demo Buruh di Kota Pahlawan
-
Viral Mahasiswi Surabaya Aksi Tolak UU KPK dan RKUHP Naik Mobil Mewah
-
Tak Menjual, Model Cantik Tamatan SD Ganti Nama Pemberian Orang Tua
Terpopuler
- RESMI! PSSI Tolak Pemain Keturunan ini Bela Timnas Indonesia di Ronde 4
- 5 Mobil Bekas 60 Jutaan Muat Banyak Keluarga, Bandel dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- Jangan Lewatkan Keseruan JCO Run 2025, Lari Sehat sambil Dapat Promo Spesial BRI
- 21 Kode Redeem FF Hari Ini 23 Juli 2025, Kesempatan Klaim Bundle Player Squid Game
- Harga Mitsubishi Destinator Resmi Diumumkan! 5 Mobil Ini Langsung Panik?
Pilihan
-
3 Rekomendasi HP Samsung Murah dengan Kamera Beresolusi Tinggi, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
7 Rekomendasi Kulkas 1 Pintu Tanpa Bunga Es dan Hemat Listrik, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Gawat! Mayoritas UMKM Masih Informal, Pemerintah Turun Tangan Selamatkan Ekonomi Daerah!
-
Kapan Final Piala AFF U-23 2025 Timnas Indonesia U-23 vs Vietnam?
-
Menang Adu Penalti, Timnas Indonesia U-23 Lolos Final!
Terkini
-
Catat! 5 Kebiasaan Nabi Muhammad SAW Setelah Sholat Subuh
-
Sound Horeg Dilarang Tampil di HUT Kemerdekaan RI
-
Dapatkan Kartu Kredit BRI Sesuai Gaya Hidup Anda Sekarang, Bisa Diajukan Secara Online
-
Lantik 38 Ketua DPC HKTI se-Jawa Timur, Gubernur Khofifah Ajak Wujudkan Kedaulatan Pangan di Jatim
-
Pulang Nonton Pencak Dor Malah Dikeroyok, 3 Pelaku Masih di Bawah Umur