SuaraJatim.id - Unit Tindak Pidana Korupsi (Tipidkor) Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Jatim terus mengumpulkan bukti-bukti untuk menetapkan tersangka baru dalam kasus ambruknya atap SDN Gentong Pasuruan Kota yang menewaskan satu siswa dan satu guru, beberapa waktu lalu.
Kekinian, Unit Tipidkor melakukan penggeledahan Kantor Dinas Pendidikan (Dindik) Kota Pasuruan di Jalan Sunan Ampel pada Senin (9/12/2019).
Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Frans Barung Mangera ketika dikonfirmasi membenarkan penggeledahan yang dilakukan Unit Tipidkor Polda Jatim
"Hari ini Unit Tipidkor melakukan penggeledahan di Kantor Dindik Pasuruan Kota untuk mencari sejumlah berkas terkait dugaan korupsi yang menyebabkan SDN Gentong ambruk, November lalu," jelas Barung.
Baca Juga: Besok, Polda Jatim akan Umumkan Perkembangan Kasus Robohnya Atap SD Gentong
Informasi yang dihimpun Suara.com, penggeledahan dilakukan Tim Unit I Tipidkor Ditreskrimum Polda Jawa Timur dimulai pukul 10.30 WIB. Tak kurang 15 orang memakai rompi Unit Tipidkor melakukan penggeledahan.
Untuk diketahui, dalam kasus ambruknya atap SDN Gentong Pasuruan Kota, Ditreskrimum Polda Jatim telah menetapkan dua tersangka dari pihak swasta. Mereka adalah kontraktor pembangunan SDN dan dikenakan pasal kelalain hingga menyebabkan hilangnya nyawa seseorang.
Kekinian, Ditreskrimsus Polda Jatim yang menangani kasus dugaan tindak pidana korupsi dari pembangunan SDN Gentong masih terus melakukan penyelidikan untuk menetapkan status para saksi menjadi tersangka.
Kontributor : Achmad Ali
Baca Juga: Polisi Sebut Ada 2 Tersangka Baru Kasus SDN Gentong, Salah satunya Pejabat
Berita Terkait
-
Tukang Servis HP atau Langganan Polda? Ivan Sugianto 'Mangkal' di Polda Jatim Bikin Geger
-
Sosok Isa Zega, Namanya Di-spill Nikita Mirzani di Polda Jatim
-
Buntut Laporan Istri Juragan99, Nikita Mirzani Diperiksa Penyidik Polda Jatim
-
Sambangi Polda Jatim Gus Halim Ditanya Mengenai Pelaporan Terhadap Lukman Edy
-
Tes Urine Positif, Iptu Sukoyo Pakai Narkoba Jenis Apa? Begini Penjelasan Polres Blitar
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Tega! Kronologi Suami di Gresik Aniaya Istrinya Hingga Meninggal
-
Gunakan Alat Seadanya, Emil Dardak Ikut Turunkan APK
-
APK Calon Kepala Daerah Dibersihkan dari Jalanan Kota Surabaya
-
Cari Smartphone Samsung yang Terbaru? Ini Rekomendasinya
-
BRI Dukung Penuh OPPO Run 2024, Ada Diskon hingga Cashback Menarik