SuaraJatim.id - Polres Badung, Bali, menangkap oknum kepala sekolah salah satu SD di Kuta Utara, Badung berinisial IWS.
Oknum guru ini ditangkap Kepolisian Polres Badung karena mencabuli mantan muridnya selama 4 tahun.
Oknum guru IWS ditangkap bersama istrinya yang juga oknum guru di Perumahan Dalung Permai, Kuta Utara, Sabtu (22/2/2020).
Penangkapan dilakukan karena IWS diduga telah melakukan pencabulan terhadap seorang mantan muridnya.
Kasat Reskrim Polres Badung Ajun Komisaris Rajamangapul Heselo saat dikonfirmasi menjelaskan, penangkapan pelaku IWS sebagai bentuk tindak lanjut dari laporan pihak korban.
"Betul, kasus ini dilaporkan tadi pagi (Sabtu, 22/2) dan pelaku langsung kita amankan. Sekarang dalam proses pemeriksaan," kata dia kepada Beritabali.com—jaringan Suara.com.
Menurut keterangan sumber di kepolisian, korban sebut saja Mawar, dicabuli oleh IWS saat masih duduk di kelas 6 SD. Saat itu pelaku menjadi kepala kepala sekolah di tempat Mawar bersekolah.
"Aksi bejat oknum guru itu diduga dilakukan selama 4 tahun hingga saat ini, dimana korban saat ini sudah duduk di kelas 1 SMA,"jelas sumber.
Pencabulan ini bermula saat korban duduk di kelas 6 SD. Pelaku diduga menyekap korban di dalam kelas, menelanjangi korban, lalu memotret tubuh korban.
Baca Juga: Ibu Guru SMA Ditangkap Polisi, Perkosa Siswa Laki-laki
Foto itu kemudian dijadikan alat untuk mengancam korban jika tidak mau melayani nafsu bejatnya.
Karena sudah tidak tahan dengan aksi bejat pelaku, korban kemudian mengadu kepada seorang gurunya di SMA sehingga kasus ini terungkap. Keluarga korban kemudian melaporkannya ke polisi.
Kepada istrinya, pelaku mengaku jika korban adalah wanita simpanannya sehingga membuat istri pelaku marah dan menjambak rambut korban.
Karena melakukan kekerasan terhadap korban, istri pelaku juga ikut diamankan bersama pelaku di Polres Badung.
Tag
Berita Terkait
-
Tetangga Kemalingan, Ada Jejak Kaki yang Diyakini Warga Milik Tuyul
-
Gempa Bali Bikin Ambrol Bangunan SD, Siswa dan Guru Berhamburan Keluar
-
Heboh Kerangka Manusia di Eks Galian, Warga Temui Pakaian Dalam Serba Pink
-
Menikmati Pesona dan Keindahan Tanah Lot Bali
-
Satpol PP Dipecat Gara-gara Tusuk Bos Restoran Mie Ceker
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Erupsi Gunung Semeru Putuskan Jaringan Listrik 571 Rumah di Lumajang, PLN Tunggu Zona Aman!
-
Ingin Liburan Keluarga di Akhir Tahun? Ini Destinasi Wisata Populer di Bintan yang Bisa Jadi Pilihan
-
Geger 7 Ekor Ular Piton Muncul di Tempat Sampah Sekolah Surabaya, Waspada Musim Hujan!
-
Kecelakaan Tragis di Tol Jombang, Pejalan Kaki Tewas Usai Tabrakkan Diri ke Truk Box!
-
Derita Warga Korban Erupsi Gunung Semeru: Rumah Tertimbun, Yang Tersisa Selimut dan Bantal!