SuaraJatim.id - Partai Golkar dikabarkan telah sepakat berkoalisi dengan Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Kediri 2020.
Bahkan, Golkar disebut-sebut sepakat mengusung anak Pramono Anung, Hanindhito Himawan Pramana dalam pilkada tersebut.
Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Partai Golkar Kabupaten Kediri Sigit Sosiawan, tak menampik kabar tersebut. Menurutnya, partai berlambang pohon beringin ini sudah seiya-sekata mengusung Dhito.
"Insyaallah begitu (Golkar mendukung pencalonan Dhito di Pilkada Kabupaten Kediri). Tapi rekom belum turun," jelas Sigit kepada Suara.com, Kamis (19/3/2020).
Langkah mendukung pencalonan Dhito kabarnya merupakan keputusan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar. Adapun jajaran pengurus di tinggal DPP II tak mengetahui alasan Partai Golkar memberi dukungan ke Dhito.
"Kalau itu (alasan mengapa mendukung Dhito) DPP (Partai Golkar) yang tahu apa pertimbangannya pilih Dhito," katanya.
Sigit sendiri memastikan partainya akan mengusung Dhito. Kini pihaknya tinggal menunggu surat rekomendasi resmi dari DPP Partai Golkar perihal bakal calon yang akan diusung di Pilkada Kabupaten Kediri 2020.
"Iya (tinggal menunggu rekomendasi resmi). Tapi rekomendasi kapan turun, itu yang kami belum tahu. Karena itu dari DPP kewenangannya," paparnya.
Dukungan Partai Golkar untuk Dhito di Pilkada Kabupaten Kediri 2020 cukup mengejutkan. Pasalnya Dhito tidak pernah mendaftar sebagai bakal calon bupati maupun bakal calon wakil bupati ke DPD II Partai Golkar Kabupaten Kediri.
Baca Juga: Massa di Kediri Desak Mega Tak Berikan Rekom Pilbup Ke Anak Pramono Anung
"Di DPD II (Dhito) tidak (mendaftar). Mungkin kalau nggak (mendaftar di) DPD I ya DPP," katanya.
Kontributor : Usman Hadi
Berita Terkait
-
Massa di Kediri Desak Mega Tak Berikan Rekom Pilbup Ke Anak Pramono Anung
-
Tolak Calon Tunggal Bupati, Parpol Kediri Cari Lawan Anak Seskab Pramono
-
Wabup Petahana Bakal Jadi Lawan Anak Pramono Anung di Pilbup Kediri 2020?
-
Anak Pramono Anung Jadi Cabup Kediri, Kenapa Rekom Dari PDIP Belum Turun?
-
Anak Pramono Anung Maju Pilbup Kediri, Bacawabup Ini Pesimis Dapat Rekom
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
3 Fakta Pembunuhan di Wonokusumo Surabaya, Dipicu Konflik Asmara?
-
5 Fakta Uang Palsu di Pasuruan: Dicetak di Subang, Terbongkar dari Transaksi Warung Desa
-
Kekayaan Wali Kota Madiun Maidi yang Terjaring OTT KPK, Punya Banyak Tanah dan Bangunan
-
Gubernur dan DPRD Jatim Sahkan Dua Perda Strategis: Pelindungan Petambak, Penanggulangan Bencana
-
Gubernur Khofifah Gelar Pasar Murah di Sumbersari Jember: Jaga Daya Beli Masyarakat