SuaraJatim.id - Kasus virus corona Covid-19 di Jawa Timur terus bertambah, baik jumlah pasien positif, ODP maupun PDP.
Kekinian, sudah ada sebanyak 26 orang yang positif terjangkit virus corona. Dari 26 pasien yang positif salah satunya meninggal yakni di Malang.
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menyampaikan, dari total 26 yang positif tersebut ada tambahan dari dua daerah yakni Magetan dan Sidoarjo.
"Per hari ini, bertambah 11 lagi. Berarti total yang sudah terkonfirmasi positif Covid-19 ada 26. Kemudian yang masuk dalam catatan tambahan Magetan ada 3 orang tercatat positif dan Kabupaten Sidoarjo tercatat 1 positif," jelas Khofifah saat konferensi pers di Gedung Negara Grahadi, Sabtu (21/3/2020).
Khofifah menyebut tambahan pasien positif terbanyak ada di Surabaya dengan total 20 orang. Dengan demikian, penambahan di Surabaya ada sebanyak 7 orang yang sebelumnya ada 13 orang positif.
"Terbanyak adalah Surabaya, Surabaya ada 20 positif," ucapnya.
Seiring bertambahnya kasus positif Covid-19 di Jawa Timur, Khofifah kembali menyampaikan kepada masyarakat Jawa Timur untuk terus waspada.
Ia meminta untuk bersama-sama bisa memaksimalkan pencegahan dan penyebaran virus tersebut.
Khofifah juga meminta masyarakat untuk tidak datang ke tempat yang ramai. Imbauan seperti ini kata dia, harus dilakukan terus menerus sebagai upaya pengingat bagi warga Jatim.
Baca Juga: Atasi Sebaran COVID-19, Umat Kristiani di Jatim Diminta Ibadah di Rumah
"SOP seperti ini saya rasa udah dianjurkan oleh beberapa pihak. Kami juga menyampaikan terus menerus. Oleh karena itu saya minta masyarakat Jatim untuk melakukan kewaspadaan bersama-sama dan jangan melakukan suasana panik," pintanya.
Kontributor : Arry Saputra
Berita Terkait
-
Tambah 11, Pasien Positif Corona di Jawa Timur Hari Ini Jadi 26 Orang
-
Tak Ada Uang, 2 Keluarga Pasien Positif Corona di Surabaya Belum Diperiksa
-
Jumlah Pasien Positif Corona di Jatim 15 Orang, 6 Pasien Baru dari Surabaya
-
Status Darurat Virus Corona Jawa Timur Tanpa Batas Waktu
-
Jawa Timur Status Keadaan Darurat Virus Corona!
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
Terkini
-
Hadiri Peresmian 166 Sekolah Rakyat oleh Presiden Prabowo, Gubernur Khofifah:SR Jatim Terbanyak
-
Bebas Bersyarat 2 Napi Lapas Blitar Dicabut, Buntut Aniaya Napi hingga Tewas
-
4 WNA Perempuan Pencuri Emas 135 Gram di Surabaya Diciduk, Beraksi Saat Malam Natal
-
Cuaca Ekstrem Mengancam Jawa Timur hingga 20 Januari, Berpotensi Banjir dan Longsor
-
Banjir Bengawan Jero Rendam Puluhan Sekolah di Lamongan, Siswa Dijemput Pakai Perahu