SuaraJatim.id - Truk dari Jakarta hendak menuju Kalimantan Selatan, terbakar saat melintasi jalur pantai utara Kabupaten Gresik, Jawa Timur.
Peristiwa itu membuat geger para pengguna jalan. Sebab, api yang membesar melahap semua badan truk.
Kapolsek Dukun Ajun Komisaris Said mengatakan, kejadian itu bermula saat sopir yang dikemudikan Sumari (49) warga desa Daren, Kecamatan Nalumsari, Kabupaten Jepara, melintas di jalan di Desa Golokan, Kecamatan Sidayu, Sabtu (16/5/2020) dini hari.
Saat itu, seorang pengendara lain mengetahui jika truk pembawa furniture itu tiba-tiba mengeluarkan percikan api dari bawah kendaraan.
Sontak pengendara yang mengetahui langsung memberitahu sopir truk. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu.
"Saat ada kendaraan lain menyalip sambil memberi tahu kepada sopir truk bahwa bahwa di bak mobil ada api, selanjutnya sopir berhenti dan dibantu warga memadamkan api namun tidak bisa," ujar Said.
Nah, karena percikan api yang berada di bawah itu cepat menyambar, membuat truk fuso K 8217 S itu terbakar hebat.
Ditambah truk yang membuat barang yang mudah terbakar seperti velg, ban dan furnitur mengakibatkan api sulit dipadamkan.
Semuala upaya pemadaman dibantu oleh warga sekitar. Tetapi karena api semakin membesar, api sulit dijinakkan.
Baca Juga: Lagi! Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang, Satu Truk Terbakar
Selanjutnya pemadaman dilakukan oleh petugas dari Pemadam Kebakaran (PMK) Kabupaten Gresik.
“Hampir dua jam lebih api baru bisa dijinakan oleh petugas. Beruntung saat itu arus lalu lintas di jalan pantura tidak begitu ramai. Jadi arus lalu lintas masih bisa dikendalikan,” jelasnya.
Kontributor : Amin Alamsyah
Berita Terkait
-
Perkosa Siswi SMP di Kandang Ayam, Pelaku: Saya Berani karena Sudah Bayar
-
Murka Sang Istri Dikirimi Foto Porno, Ubai Membabi Buta Tusuk Tetangga
-
Bunuh Lelaki yang Hamili Istrinya, Pelaku: Saya Tak Menyesal, Tapi Puas
-
Suami Tak Menyesal Bunuh Pemerkosa Istri: Hati Saya Puas!
-
Yanto Jadi Bandar Togel saat Corona: Cuma Iseng karena Nganggur!
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
5 Fakta Kades di Lumajang Tabrak Pemotor hingga Tewas, Mobil Ngebut!
-
Gubernur Khofifah Tegaskan Komitmen Percepat Sertifikasi Tanah Wakaf, Perkuat Sinergi Kanwil Kemenag
-
5 Fakta Keributan di Kelab Malam Surabaya, Saling Senggol Berujung Empat Korban Luka
-
3 Fakta Kerangka Mayat di Sampang, Tim DVI Polda Jatim Pastikan Korban Pria Misterius
-
5 Fakta Skandal Perselingkuhan ASN Surabaya, Istri Sah Bongkar Fakta Mengejutkan