SuaraJatim.id - Seorang warga negara Irak berinisial WHE (40) diciduk polisi setelah menggorok seorang pria berinisial AHF (30), di Kabupaten Jember, Jawa Timur, Senin (31/8/20). Korban terluka dan dirawat di rumah sakit.
Kepala Satuan Reserse dan Kriminalitas Kepolisian Resor Jember Ajun Komisaris Frans Dalanta Kembaren mengatakan, peristiwa itu terjadi pada dini hari di rumah kos AHF, di Jalan Trunojoyo, Kecamatan Kaliwates. Polisi mendapat laporan dari masyarakat dan segera membekuk pelaku.
“Pelaku adalah teman korban. Ada hubungan kerja sama bisnis pembelian durian,” kata Frans seperti dikutip dari beritajatim.com - jaringan Suara.com.
Frans menuturkan, pelaku dan korban sebelumnya sudah lima kali bertemu. Hingga saat ini polisi masih mencari motif percobaan pembunuhan tersebut.
Baca Juga: Hiu Tutul Sepanjang 9 Meter Mati Terdampar di Pantai Paseban Jember
“Kami masih menunggu penerjemah. Kalau datang, baru kami bisa berkomunikasi lancar,” kata Frans.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, pelaku sudah tinggal di Indonesia selama dua tahun.
“Dia tinggal di sekitar Kecamatan Tanggul,” kata Frans.
Sementara AHF sebenarnya warga Kabupaten Bondowoso dan sudah tinggal di rumah kos sekitar tiga bulan lamanya.
Polisi mengamankan dua unit ponsel dan satu kunci sepeda motor yang diduga kuat milik AHF. Korban dibawa ke rumah sakit dengan luka sayatan dan luka tusuk pada bagian tangan dan dada yang mendekat ke tenggorokan. “Barang bukti dari hasil olah tempat kejadian perkara, kami mengamankan pisau, bantal ada bercak darah, dan ponsel,” kata Frans.
Baca Juga: Jika Pilkada Jember Digelar Agustus, Bupati Faida Berpotensi Terpilih Lagi
Berita Terkait
-
Kisah Paus Fransiskus Tolak Lamborghini Senilai Rp3,5 Miliar, Pilih Sumbangkan ke Afrika dan Irak
-
Baut Rel Kereta Kendur? Tiga Anak di Jember Ini Sigap Bertindak! Videonya Bikin Kagum
-
Dari Pecel Gudeg Sampai Prol Tape, Jelajahi 7 Kuliner Unik Khas Jember
-
Dilengserkan dari Kursi Pelatih, Nasib Jesus Casas Mirip Shin Tae-yong
-
Dari Jember ke Korea: Bagaimana Megawati Hangestri Ukir Sejarah di Liga Voli Korea
Terpopuler
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Ciro Alves pada Musim Depan
- 5 Rekomendasi Body Lotion Lokal untuk Mencerahkan Kulit, Harga Mulai Rp17 Ribu
- Cyrus Margono Terancam Tak Bersyarat Bela Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2025
- Rangkaian Skincare Viva untuk Memutihkan Wajah, Murah Meriah Hempas Kulit Kusam
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp70 Jutaan: Lengkap dengan Spesifikasi dan Estimasi Pajak
Pilihan
-
Gelombang Kekesalan Jakmania Memuncak: Carlos Pena di Ujung Tanduk Pemecatan
-
Hasil Seri Kontra Arema FC Bikin Bangga Persebaya, Ini Penyebabnya
-
Pratama Arhan Mulai 'Terbuang' dari Timnas Indonesia, Mertua Acuh: Terserah
-
Heboh Wahana Permainan di Pasar Malam Alkid Keraton Solo Ambruk
-
7 Rekomendasi Mobil Bekas Jepang-Eropa Harga di Bawah Rp100 Juta
Terkini
-
Tutorial Pengajuan KUR BRI 2025 Online, Simak syaratnya
-
2 Korban Longsor Ponpes Gontor Kampus Magelang Merupakan Santri Asal Surabaya
-
Link DANA Kaget Hari Ini, Sambut Awal Pekan dengan Ceria
-
Bek Persebaya Targetkan Clean Sheet Lawan Arema FC
-
Kumpulan Saldo DANA Kaget Terbaru 27 April 2025, Lumayan untuk Jajan Promo JSM Alfamart