Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Taufiq
Jum'at, 18 September 2020 | 13:23 WIB
Wali Kota Risma, saat mengantarkan rombongan Menpora Zainuddin Amali, dan PSSI yang di wakilkan oleh Waketum Iwan Budianto dan Haruna Soemitro ke Stadion GBT Surabaya. (Foto : Dimas Angga P)

SuaraJatim.id - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali mengecek langsung kondisi renovasi Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) untuk venue Piala Dunia U-20 Tahun 2021.

Menpora ditemani Wakil Ketua Umum PSSI Iwan Budianto dan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini. Dalam kunjungan kali itu Risma menunjukkan progres renovasi pembangunan stadion.

Rombongan mengecek satu-persatu renovasi stadion, mulai dari ruang media, ruang ganti pemain yang dilengkapi dengan jacuzi, serta lapangan.

Lalu mengecek kondisi rumput stadion hingga pemasangan kursi single seat yang sudah mulai dipasang. Jaringan telekomunikasi juga sudah dipersiapakan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya.

Baca Juga: Banyak Kasus Kecelakaan Mobil Karena 'Karpet Karet Maut' Ini, Ada Videonya!

"Ini sudah 50 persen (pemasangan kursi single seat), iya di tengah (ada meja-meja) kursi 45 ribu karena single seat," kata Risma saat menjelaskan kepada rombongan Kemenpora dan PSSI di Stadion GBT, Jumat (18/09/2020).

Selain itu, rombongan juga sempat mengecek akses jalan masuk ke Stadion GBT, mulai yang terkoneksi dengan jalur tol serta kondisi jalan masuk menuju stadion.

Risma juga menjelaskan nantinya akan ada penambahan kapasitas lampu stadion yang saat ini 800 lux akan ditambah menjadi 2400 lux sesuai dengan standart FIFA. Dan akan ada penambahan satu videotron

"Lampu pak, masih 800 lux nanti diganti menjadi 2400 lux. Terus kita pasang videotron di sana. Itu sudah ada scooring board," kata Risma.

Sementara itu, Menpora Zainudin Amali mengatakan pihaknya optimistis renovasi stadion GBT untuk veneu Piala Dunia U-20 pada 2021 mendatang selesai sesuai yang ditargetkan.

Baca Juga: Polisi Tahan Emak-emak Gunting Bendera Merah Putih

"Melihat persiapan dan pengerjaan yang ada di sini (Stadion GBT), kita optimistis dan yakin bahwa ini akan siap, sesuai dengan apa yang dipersiapakan oleh Pemerintah Kota Surabaya," kata Zainudin Amali.

Zainudin Amali menegaskan setelah meninjau langsung progres renovasi Pemkot Surabaya bisa menyelesaikan sesuai target jelang Piala Dunia 2021 mendatang.

"Ya pokoknya sesuai dengan target waktu ini akan siap sesuai target waktu. Nanti saya akan datang lagi kalau rumputnya sudah, kemudian yang lain prosesnya hampir finishing saya akan datang lagi," kata Zainudin.

Kontributor : Dimas Angga Perkasa

Load More