SuaraJatim.id - Putra Sulung Wali Kota Surabaya Fuad Bernardi, menggundul rambutnya sebagai tanda terima kasih pada warga Kota Surabaya yang memberikan kepercayaan ke Pasangan Eri Cahyadi-Armuji (Er-Ji).
Pasangan Er-Ji ini memang memenangi Pilkada Kota Surabaya 2020 versi hitung cepat atau quick count. Empat lembaga survei, yakni Charta Politica, Populi, SSC, dan Poltracking, memenangkan pasangan ini.
Fuad yang juga Ketua Gerakan Arek Suroboyo (GAS), itu bersama para pengurus lainnya ramai-ramai mencukur bersih rambutnya, sebagai lambang rasa syukur menangnya Er-Ji di Quick Count (Hitung Cepat).
"Ini sebagai bentuk nadar, bersama teman-teman GAS, yang memang sejak awal berjuang untuk pasangan Eri Cahyadi-Armuji, untuk menjadi Wali Kota Surabaya, penerus dari Bu Risma," kata Fuad, Kamis (10/12/2020).
Selain rasa syukur, bahwa nadar tersebut juga sebagai bentuk totalitas perjuangan relawan GAS dalam memperjuangkan jagoannya di Pilkada Surabaya.
"Ini sebagai bentuk mengakhiri iktiar, dalam memperjuangkan perolehan suara Eri-Armuji. Malah nadar ini sudah sebelum dikeluarkannya rekom, dan akhirnya pada 9 Desember warga Surabaya memilih Pak Eri-Armuji menjadi penerus Bu Risma," katanya.
Selain melakukan nadar tersebut, Fuad juga berharap jika nantinya pasangan Eri-Armuji bisa membawa program Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini. Bahkan mengupgrade program Risma yang perlu ditingkatkan lagi.
"Harapannya yang pasti, program-program yang sudah dicanangkan oleh Bu Risma, bisa diteruskan atau bahkan mengupgrade program dari Bu Risma yang awalnya sudah baik menjadi lebih sempurna," lanjutnya.
Selain itu, Fuad menyarankan pada Eri-Armuji lebih mengutamakan perbaikan terhadap warga Surabaya yang lebih membutuhkan.
"Terlebih lagi program yang mengutamakan kepentingan masyarakat kecil, seperti permakanan, kesehatan," katanya.
Baca Juga: Kemenangan Er-Ji di Pilwali Surabaya Tak Lepas dari Sosok Wali Kota Risma
Kontributor : Dimas Angga Perkasa
Berita Terkait
-
Kemenangan Er-Ji di Pilwali Surabaya Tak Lepas dari Sosok Wali Kota Risma
-
Tim Pemenangan Sebut Pandemi Jadi Faktor Kekalahan MAJU di Pilwali Surabaya
-
Kalah di Quick Count, Mahfud Arifin Bilang Menang Atau Kalah Tak Masalah
-
Ini Hasil Quick Count Pilkada Jember, Banyuwangi, Malang dan Surabaya
-
Er-ji Menang di Hitung Cepat 3 Lembaga Survei, Ini Reaksi Wali Kota Risma
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
DVI Jatim Ungkap Identitas 3 Korban Ponpes Al Khoziny: Ini Datanya!
-
Kisah Ibnu, Santri Ponpes Al Khoziny Sidoarjo yang Dikira Hilang Ternyata Selamat
-
Khofifah Tegaskan Profesionalisme Tim DVI dalam Identifikasi Korban Mushalla Ponpes Al Khoziny
-
3 Kunci Utama Untuk Dapatkan DANA Kaget Secepat Kilat di Malam Minggu
-
BRI Tegaskan Komitmen Dukung Asta Cita Lewat Akselerasi KPR FLPP