SuaraJatim.id - Angin puting beliung menerjang permukiman warga di Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur. Sedikinya 10 rumah warga rusak parah akibat sapuan angin kencang tersebut.
Tujuh rumah warga yang rusak ini ada di Desa Sadar Tengah. Kemudian tiga rumah lagi milik warga Dusun Bungkem, Desa Kweden Kembar. Keduanya masuk wilayah Kecamatan Mojoanyar.
Seperti disampaikan Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Mojokerto, Muhammad Zaini, total rumah warga yang rusak sebanyak 10 rumah warga. Semuanya di satu kecamatan.
"Di RT 03 RW 02 ada 5 rumah warga rusak, kerusakan ringan 1 rumah, sedang 3 rumah dan berat 1 rumah. RT 04 RW 08 ada 1 rumah milik Suwandi rusak berat, di RT 05 RW 07 ada 3 rumah dengan kerusakan sedang 2 rumah dan berat 1 rumah dan di RT 06 RW 07 ada 1 rumah rusak sedang," ujarnya, dikutip dari beritajatim.com, jejaring media suara.com, Senin (22/03/2021).
Baca Juga: Viral! Berisik Konvoi Motor Knalpot Brong di Trawas, Polisi Turun Tangan
Sementara di RT 01 RW 01, tiga buah pohon jenis mangga berdiameter ± 25 cm sampai 30 cm dan satu pohon jenis petai berdiameter ± 10 cm juga dilaporkan tumbang.
Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Kabupaten Mojokerto langsung melakukan evakuasi pohon tumbang dan memberikan bantuan terpal kepada korban terdampak.
"Dilihat dari bangunan rumah warga, sebagian besar ekonomi sedang dan tidak mampu. Terkait dengan bencana, tidak membedakan mampu atau tidak. Semua korban dibantu. Untuk penanganan darurat guna menutup atap rumah warga yang jebol, tadi malam sudah kami bantu terpal," katanya.
Berita Terkait
-
Tragis! Longsor Hutan Cangar Renggut 10 Nyawa, 2 Mobil Tertimbun
-
Angin Puting Beliung Hantam Koja Jakut saat Warga Sahur, Puluhan Rumah hingga Mobil Rusak
-
Ulama Irak Hingga Mesir Bahas Peran Pemerintah di Masa Depan Lewat Pendidikan
-
Duar! Rumah Anggota Polisi di Mojokerto Meledak, Dua Orang Tewas
-
Dituntut 4 Tahun, Terdakwa Penggelapan Rp12 Miliar Lapor Balik Jaksa ke Kejagung
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
- Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Nyaris Rp18 Juta Sekali Penerbangan
- Rekaman Lisa Mariana Peras Ridwan Kamil Rp2,5 M Viral, Psikolog Beri Komentar Menohok
Pilihan
-
Hasil Akhir! Pesta Gol, Timnas Indonesia U-17 Lolos Piala Dunia
-
Hasil Babak Pertama: Gol Indah Zahaby Gholy Bawa Timnas Indonesia U-17 Unggul Dua Gol
-
BREAKING NEWS! Daftar Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Yaman
-
Baru Gabung Timnas Indonesia, Emil Audero Bongkar Rencana Masa Depan
-
Sosok Murdaya Poo, Salah Satu Orang Terkaya di Indonesia Meninggal Dunia Hari Ini
Terkini
-
Pria Pasuruan Ditemukan Tewas Setelah Menggunakan Jasa PSK
-
BRI Membantu UMKM Seperti Gelap Ruang Jiwa Menjangkau Pasar Global
-
Setelah Gabung dalam BRI UMKM EXPO(RT), Kini Usaha UMKM Unici Songket Silungkang Meroket
-
KBS Jadi Pilihan Destinasi Wisata di Surabaya, Fotografer Keliling Ketiban Rezeki Nomplok
-
Posko Mudik BUMN dari BRI Berikan Layanan Kesehatan dan Ruang Istirahat Saat Arus Balik Lebaran