SuaraJatim.id - Anggota TNI AL menjadi korban pengeroyokan puluhan pemuda di Terminal Bungurasih, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur. Ia terkapar di pintu terminal dengan kondisi babak belur.
Korban adalah Pratu Marinir Jehezkial Yusuf Sakan (28). Ia sedang menempuh pendidikan di Karangpilang, Surabaya. Kondisi korban sempat dirawat di rumah sakit sebelum dibolehkan pulang.
Kronologis peristiwanya sendiri, menurut Kapolresta Sidoarjo Kombespol Sumardji, pelaku berkendara menggunakan sepeda motor sendirian. Sesampainya di depan terminal, tiba-tiba saja Ia diterikai maling.
Kemudian, setelah diterikai maling itu tiba-tiba teman korban datang dan segera menghajarnya. "Usai diteriaki maling, teman-teman pelaku langsung mengeroyok korban," kata Sumardi, dikutip dari beritajatim.com, jejaring media suara.com, Senin (24/05/2021).
Baca Juga: Video Pengeroyok TNI AL Dibekuk di Bungurasih, Netizen: Siap Jadi Rempeyek
Akibat pengeroyokan itu, korban mengalami luka-luka di bagian kepala, pelipis, mata dan bagian tubuh lainnya. "Tadi sudah dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara dan korban sudah dibolehkan pulang," kata Sumardji.
Korban sempat terkapar di pintu masuk Terminal Bungurasih. Warga sekitar kemudian menolongnya dan melaporkan peristiwa tersebut ke Polsek Waru. Polisi segera menindaklanjutinya dengan melakukan penyelidikan dan memburu pelaku.
Polresta Sidoarjo bersama TNI AL segera mencari pelaku pengeroyokan tersebut. Hasilnya empat dari sekitar 10 preman yang biasa mangkal di kawasan Bungurasih, dibekuk Satreskrim Polresta Sidoarjo, Minggu (23/5/2021) malam.
Empat pelaku itu yakni UNH (20) asal Trenggalek; Moch RTR (19), asal Waru Sidoarjo; FCP (19), asal Waru Sidoarjo dan YMK (20) asal Bungurasih, Waru, Sidoarjo.
Sedangkan lima sampai enam orang lainnya, masih buron dan dalam pengejaran polisi. Empat orang tersebut saat ini sudah diamankan di Mapolresta Sidoarjo guna penyelidikan lebih lanjut.
Baca Juga: Viral Pesepeda Sidoarjo Tergeletak Kaku di Pinggir Jalan, Warganet Gaduh
Berita Terkait
-
Link Twibbon Hari Korps Marinir 15 November 2024
-
Sejarah Hari Lahir Korps Marinir yang Diperingati Setiap 15 November, Ini Sosok Komandan Pertamanya
-
Kraton Waterpark, Serunya Bermain Air di Tengah Hiruk Pikuk Kota Sidoarjo
-
Lawan Kecanduan Gadget! Intip Keseruan Kampung Tanpa HP di Sidoarjo
-
Jejak Karier Letkol Romi Habe Putra, Ajudan Presiden Prabowo dari TNI AL, Pemberantas Kapal Asing Pencuri Ikan!
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
Terkini
-
Aneh Tapi Nyata! Warga Sumenep Niat Bikin Sumur yang Keluar Malah Api
-
Terungkap Penyebab Kebakaran di UIN SATU Tulungagung
-
Kampung Narkoba di Surabaya Digerebek, 25 Orang Diciduk
-
Hari Kesehatan Nasional Ke-60, Pj. Gubernur Adhy Apresiasi Tim Yankes Bergerak Layani 1.067 Masyarakat Pulau Kangean
-
Redaktur Eksekutif Suara.com Bagi Tips ke Siswa SMK Gresik Kembangkan Industri Kreatif