SuaraJatim.id - Warga di sekitar Sungai Sekunder Desa Mojogeneng, Kecamatan Jatirejo, Kabupaten Mojokerto, dibuat geger dengan penemuan orok di tepi sungai.
Diduga, orok itu dibuang mamanua setelah dilahirkan. Sebab, bayi berjenis kelamin perempuan itu ditemukan masih lengkap dengan tali pusarnya, Minggu (30/5/2021) malam.
Polisi setempat segera mengecek lokasi penemuan bayi itu bersama Tim Identifikasi Satreskrim Polres Mojokerto, Senin (31/5/2021).
"Iya, ada laporan warga sekitar pukul 05.30 WIB. Ada mayat berjenis kelamin perempuan mengambang di Sungai Sekunder," kata Kapolsek Jatirejo Iptu Sukoco, dikutip dari beritajatim.com, jejaring media suara.com.
Baca Juga: Pekerja Tewas Akibat Terjatuh dari Atap Pabrik Tepung di Mojokerto
Sukoco menjelaskan, warga melaporkan menemukan bayi tersebut saat hendak buang air besar di Sungai Sekunder. Posisi mayat bayi di pinggir sungai sehingga evakuasi dan identifikasi tak butuh waktu lama.
"Diduga usia 9 bulan, jenis kelamin perempuan. Keterangan dari pihak puskesmas, bayi baru dilahirkan semalam," ujarnya.
"Namun kita belum mendapatkan informasi apakah ada warga yang melahirkan atau memiliki bayi di sekitar lokasi. Kita masih telusuri, apakah bayi tersebut milik warga sekitar," katanya.
Setelah penemuan orok ini lokasi sekitar sungai segera diserbu warga sekitar yang ingin melihat proses evakuasinya.
Setelah dilakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP), mayat bayi berjenis kelamin perempuan tersebut dibawa ke RS Bhayangkara Pusdik Watukosek Kecamatan Porong, Kabupaten Sidoarjo guna penyelidikan lebih lanjut.
Baca Juga: Warga Mojokerto Dilaporkan Polisi Kasus Penipuan Berkedok Investasi Umrah
Berita Terkait
-
Delapan Sekolah Raih Adiwiyata, Jadi Bukti Pemkab Mojokerto Sukses Terapkan GPBLHS
-
Menikmati Indahnya Gunung Lorokan: Si Ramah Buat Kaum Mageran!
-
Siapa Zico Jamai Soree? Striker Keturunan Mojokerto yang Dicampakkan Shin Tae-yong
-
Putus Cinta, Seorang Ibu Muda Nekat Membuang Bayi yang Baru Dilahirkannya di Sarang Semut
-
Konsumen Pengguna Jalan Tol JSM Siap-Siap: Ini Tarif Baru Ruas Surabaya-Mojokerto
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Khofifah Siapkan Tim Khusus untuk Kawal Suara di TPS
-
Jelang Coblosan, Tri Rismaharini Dapat Pesan dari Ponpes Sunan Derajat
-
Heboh! Viral Detik-detik Penculikan Anak di Blitar: Korban Dibujuk Beli Jajan
-
KPU Jatim: EVP Ruang untuk Bertukar Pengalaman Mengenai Pemilu
-
Tidak Netral, Kades di Situbondo Divonis 3 Bulan Penjara dengan Percobaan