SuaraJatim.id - Ingin vaksinasi Covid-19 di tempat perantauan tapi alamat di KTP masih luar kota? Jangan khawatir, karena saat ini Kementerian Kesehatan (Kemenkes) telah mencabut aturan syarat KTP domisili bagi peserta vaksin. Tujuannya, untuk mempercepat dan memperluas vaksinasi.
Hal itu sesuai dengan surat edaran Kemenkes No HK.02.02.I/1669/2021 tentang Percepat Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 melalui Kegiatan Pos Pelayanan Vaksinasi dan Optimalisasi Unit Pelaksana Teknis (UPT) Vertikal Kementerian Kesehatan.
Dalam surat itu disebutkan jika percepatan vaksinasi COVID-19 dapat dilakukan melalui kegiatan pos pelayanan vaksinasi dan bekerja sama dengan TNI, Polri, Organisasi masyarakat, Unit Pelaksana Teknis (UPT) Vertikal Kementerian Kesehatan seperti Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP), rumah sakit vertikal, Poltekkes serta peran aktif dunia usaha.
Nah, bagi kamu yang sedang merantau di daerah Jawa Timur, ada beberapa lokasi yang disediakan untuk pelaksanaan vaksinasi.
1.RS Jiwa Dr. Radjiman Wediodiningrat Lawang
Rumah Sakit ini berlokasi di Jalan A Yani, Krajan Utara, Sumber Porong, Kecamatan Lawang, Kabupaten Malang, Jawa Timur. RS Jiwa Dr. Radjiman Wediodiningrat Lawang sebelumnya juga sudah melakukan kegiatan vaksinasi kepada guru, tenaga pendidik, hingga lansia.
2. Poltekkes Kemenkes Surabaya
Poltekkes Kemenkes Surabaya (Polkesbaya) menjadi sentra vaksinasi Covid-19 bekerjasama dengan Pemerintah Kota Surabaya, khususnya UPTD Puskesmas Pucang Sewu.
Kemenkes Surabaya juga berpartisipasi sebagai petugas registrasi, screening, serta petugas observasi pasca vaksin. Program ini diharapkan dapat membantu pemerintah dalam percepatan vaksinasi Covid-19.
Baca Juga: Gubernur Khofifah Imbau Orangtua di Jatim Tak Bawa Anaknya Keluar Rumah
3. Poltekkes Kemenkes Malang
Poltekkes Kemenkes Malang saat ini tengah bersiap menjadi tempat pelaksanaan vaksinasi Covid-19 tanpa KTP domisili. Pihaknya akan memberikan support berupa tempat dan tenaga vaksinator. Tim vaksinator sendiri terdapat 31 orang. Sementara vaksin akan disuplai dari Dinkes Provinsi. Sedangkan cold chain storage (tempat penyimpanan vaksin) dari pihak Dinkes Kota Malang. Poltekkes Kemenkes Malang yang berlokasi di jalan Ijen ini juga memiliki RS Lapangan bagi pasien Covid-19.
4. KKP I Surabaya
Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Kelas I Surabaya yang berada di Jalan Ir H Juanda, Sidoarjo, Jawa Timur menjadi salah satu lokasi vaksinasi Covid-19 tanpa KTP domisili. Bagi kamu yang ingin melakukan vaksinasi, bisa melakukan panggilan terlebih dahulu untuk verifikasi.
5. KKP II Probolinggo
Lokasi vaksin di Jatim selanjutnya yakni di Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) II Probolinggo di Jalan Tanjung Tembaga Baru, Probolinggo, Jawa Timur. Di sini juga menyediakan pelayanan registrasi vaksinasi internasional.
Berita Terkait
-
Gubernur Khofifah Imbau Orangtua di Jatim Tak Bawa Anaknya Keluar Rumah
-
Puluhan Pegawai Bank Jatim Tuban Positif Covid-19, Satu Meninggal Dunia
-
5 Orang Sekeluarga Positif Covid-19 Semua, Eri Cahyadi Sambangi Rumahnya
-
Bagi yang Ikut Vaksinasi Gratis di Malang, Ini Dua Lokasinya
-
Cek! Ini 3 Lokasi Vaksinasi Gratis di Surabaya dan Malang Bagi Warga Jatim
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Bebas Bersyarat 2 Napi Lapas Blitar Dicabut, Buntut Aniaya Napi hingga Tewas
-
4 WNA Perempuan Pencuri Emas 135 Gram di Surabaya Diciduk, Beraksi Saat Malam Natal
-
Cuaca Ekstrem Mengancam Jawa Timur hingga 20 Januari, Berpotensi Banjir dan Longsor
-
Banjir Bengawan Jero Rendam Puluhan Sekolah di Lamongan, Siswa Dijemput Pakai Perahu
-
Ratusan Tukang Jagal Bawa Sapi ke DPRD Surabaya, Tolak Relokasi RPH Pegirian ke Tambak Osowilangun