SuaraJatim.id - Peduli terhadap sesama bisa dilakukan dengan banyak cara. Seperti dilakukan seorang ibu penjual nasi pecel di Kabupaten Probolinggo Jawa Timur ini.
Ibu bernama Sunarsih itu rela menyumbangkan celengan uang koin hasil dari jualan nasi pecelnya untuk penanganan Covid-19. Sedianya, uang itu merupakan tabungan buat umrah ke tanah suci.
Namun karena kondisi Pandemi Covid, uang akhirnya disumbangkan saja. Uang koin hasil menabung selama setahun itu dikumpulkan sedikit demi sedikit.
"Sebenarnya mau dibuat tabungan umroh, tapi kok pandemi ini masih tetap mas jadinya tak sumbangkan lagi," ujar Sunarsih usai menyerahkan uang koin, dikutip dari suaraindonesia.co.id, jejaring media suara.com, Selasa (10/08/2021).
Pada 2020 lalu Sunarsih juga sempat melakukan hal serupa. Saat itu uang coin tabungannya juga disumbangkan. Lalu menabung lagi di 2021, namun karena kondisi pandemi tidak juga berhenti, akhirnya tabungan disumbangkan lagi.
Sumbangan uang koin Sunarsih diserahkan ke Pemerintah Kota Probolinggo. Kehadiran wanita tersebut disambut langsung Wali Kota Probolinggo Habib Hadi Zainal Abidin.
Aksi sosial wanita penjual nasi pecel itu mendapat apresiasi Wali Kota Probolinggo sebagai motivasi bagi warga lainnya untuk saling peduli, dalam penanganan Covid-19 yang menjadi tanggung jawab bersama antara pemerintah dan masyarakat.
"Dua kali ibu Sunarsih ini sumbangkan tabungannya, apa yang dilakukannya ini bisa menjadi contoh untuk kita semua agar saling peduli terhadap orang lain," ungkap Habib Hadi.
Kepedulian sosial di masa pandemi Covid-19 menurut Wali Kota Probolinggo tak selalu harus berbentuk uang maupun sembako, cara lainnya bisa dilakukan dengan sosialisasi dan mematuhi protokol kesehatan 5M.
Baca Juga: Sudah Berulang Kali Warga Probolinggo Rebut Jenazah Covid-19
"Kita semua harus punya kepekaan, kepedulian juga ikut membantu bersama-sama. Kalau pun tidak uang membantu dengan kesadaran, edukasi, informasi kepada masyarakat karena masalah pandemi ini kita butuh bersama-sama dalam menghadapinya," ujar Habib Hadi.
Hasil penghitungan uang koin yang disumbangkan Sunarsih berjumlah Rp 1.271.000.
Berita Terkait
-
Sudah Berulang Kali Warga Probolinggo Rebut Jenazah Covid-19
-
Penjual Nasi Pecel di Probolinggo ini Sumbangkan Tabungan Umrah untuk Penanganan Covid-19
-
Viral Warga Probolinggo Bongkar Peti Jenazah Covid-19, Petinya Dilempar
-
Anarkis! Warga Bongkar Paksa Peti Jenazah Covid-19 di Probolinggo, Petugas Pilih Kabur
-
Alasan Ekonomi, Mama Muda Penjual Ayam Geprek Nyambi Bisnis Pil Koplo
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Kronologi Anak Terjepit Teralis Bangku di RSUD Jombang, Damkar Turun Tangan
-
Warga Keluhkan Parkir Liar di Tulungagung, Dipungut Rp 5 Ribu di Depan Hotel
-
Miris! Lansia Tokoh Masyarakat Cabuli Anak di Surabaya, Korban Diancam dan Diiming-imingi Jajan
-
Pacitan Diguncang 1.135 Gempa Sepanjang 2025, BPBD Ingatkan Kesiapsiagaan Warga
-
Kasus Napi Aniaya Napi di Lapas Blitar Berujung Maut, Korban Tewas Kritis dan Stroke Otak