SuaraJatim.id - Inilah kenapa bermain handphone di jalan dilarang sebab bisa mengganggu konsentrasi seseorang. Contohnya banyak kasus kecelakaan gegaran mainan handphone ini.
Seperti malam kemarin, Kamis (30/09/2021) malam. Seorang pria tanpa identitas terserempet kereta api di perlintasan rel belakang Kantor Kelurahan Babat Jerawat Kota Surabaya. Pria ini terserempet kereta sebab terlalu asyik bermain handphone.
Saat petugas tiba di lokasi, petugas langsung memeriksa kondisi korban dan dinyatakan meninggal dunia. Dalam pemeriksaan, petugas tidak menemukan identitas korban.
Dikutip dari beritajatim.com, jejaring media suara.com, Agung (30), penjaga palang pintu rel kereta api Kandangan menjelaskan, awalnya korban yang sedang bermain handphone menyeberang melewati rel kereta api.
Lalu, Sekitar pukul 16.54 Kereta Api KRD Nomor 406 Jurusan Bojonegoro–Sidoarjo melaju dari arah Barat menuju Timur.
Sementara korban yang tidak mengetahui seketika terserempet kereta dan terpelanting ke sebelah kiri rel kereta. Korban langsung dievakuasi ke kamar jenazah RSU dr Soetomo menggunakan ambulance PMI.
Terpisah dikonfirmasi Kanitreskrim Polsek Pakal Ipda Purwanto mengatakan, pihaknya sudah mendapat laporan kejadian tersebut. Polisi juga sudah membawa jenazah korban ke RS Dr Soetomo.
Sementara terkait kronologis ia menyebut bahwa korban saat kejadian berjalan kaki di perlintasan kereta seorang diri. "Memang saat kejadian korban jalan kaki di atas rel. Namun tidak ditemukan ponsel yang dimaksud," ujarnya.
Baca Juga: Duh! Cantiknya Tabebuya yang Mulai Bermekaran di Jalanan Protokol Kota Surabaya
Berita Terkait
-
Duh! Cantiknya Tabebuya yang Mulai Bermekaran di Jalanan Protokol Kota Surabaya
-
Lawan Persebaya Surabaya, PSIS Semarang Targetkan Bisa Raih Poin Penuh
-
Kantongi Surat Rekomendasi dari Pemkot Surabaya, IIMS Siap Hadir di Kota Pahlawan
-
Baru Bebas, Residivis Ranmor Banting Setir Jualan Narkoba Ditembak Mati
-
Kebun Binatang Surabaya Bakal Uji Coba Buka Bagi Kunjungan Warga
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
Terkini
-
BRI Visa Infinite, Layanan Premium bagi Nasabah Prioritas
-
Semeru Membara Selasa Malam! Letusan 800 Meter Disertai Lontaran Lava Pijar Terlihat Jelas
-
Banjir Awal Tahun, 28 Hektare Padi Puso di Ponorogo
-
Kronologi Gudang BBM Solar Terbakar di Bojonegoro, Kantor Proyek Irigasi Hangus Dilalap Api
-
Pemain Putra Jaya Hilmi Gimnastiar Dilarang Main Bola Seumur Hidup, Ini Penjelasan Komdis PSSI Jatim