SuaraJatim.id - Peristiwa kecelakaan di Mojokerto ini harus jadi perhatian para pengguna jalan. Saat hujan sebaiknya jangan ngebut ketika berkendara sepeda motor.
Seorang guru tewas kecelakaan di lokasi kejadian, yakni di Jalan Raya Dusun Wonokerto Desa Sumberwono Kecamatan Bangsal, Kabupaten Mojokerto, Selasa (11/1/2022) sekira pukul 15.30 WIB.
Korban bernama Muhammad Ainul Lazim (21). Ia mengendarai sepeda motor Honda Vario nopol S 6449 NBF. Diduga karena ngebut Ia jatuh terus tertabrak mobil.
Korban merupakan warga Dusun Kletek Desa Baureno Kecamatan Jatirejo. Saat itu Ia berjalan dari arah utara ke selatan atau dari Bangsal menuju ke Pacet.
Sementara kendaraan Toyota Kijang pick up nopol L 9336 CL yang dikemudikan Syukur Ikhwantoro (40) berjalan dari arah sebaliknya.
Sampai di lokasi kejadian tiba-tiba kendaraan yang dikendarai hilang kendali lalu terjatuh ke arah kanan serong ke barat di jalur arah berlawanan secara mendadak.
Karena jarak antara kedua kendaraan sudah dekat sehingga kedua kendaraan terlibat kecelakaan. Demikian disampaikan Kanit Laka Satlantas Polres Mojokerto, Iptu J Wihandoko.
"Sepeda motor Honda Vario nopol S 6449 NBF yang dikendarai korban bertabrakan dengan kendaraan Toyota Kijang Pickup nopol L 9337 CL yang dikendarai warga Dusun Urung-urung, Desa Dawuhan Sengon, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Pasuruan," katanya seperti dikutip dari beritajatim.com, jejaring media suara.com.
Korban tewas di lokasi kejadian dan dievakuasi ke ruang jenazah RSU Dr Wahidin Sudiro Husodo Kota Mojokerto usai dilakukan olah Tempat Kejadian Perkara.
Baca Juga: Mau Vaksin, Emak-emak Tewas Ditubruk dari Belakang, Gegara Belok Mendadak di Ponorogo
Kecelakaan terjadi diduga korban mengendarai kendaraan dengan kecepatan tinggi dan kurang bisa menguasai laju kendaraan saat kondisi jalan licin karena cuaca hujan.
Berita Terkait
-
Mau Vaksin, Emak-emak Tewas Ditubruk dari Belakang, Gegara Belok Mendadak di Ponorogo
-
Kasus Stunting Selama 2021 di Jatim, Bangkalan Tertinggi Kota Mojokerto Terendah
-
Lansia Mojokerto Tewas Tercebur Sumur
-
Kasus dugaan Korupsi Bank Jatim Rp1,5 miliar, Kejaksaan Menahan Tiga Tersangka
-
Hanya Ada di Mojokerto, Rumah Burung Ini Nilainya Rp60 Juta
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Kronologi Anak Terjepit Teralis Bangku di RSUD Jombang, Damkar Turun Tangan
-
Warga Keluhkan Parkir Liar di Tulungagung, Dipungut Rp 5 Ribu di Depan Hotel
-
Miris! Lansia Tokoh Masyarakat Cabuli Anak di Surabaya, Korban Diancam dan Diiming-imingi Jajan
-
Pacitan Diguncang 1.135 Gempa Sepanjang 2025, BPBD Ingatkan Kesiapsiagaan Warga
-
Kasus Napi Aniaya Napi di Lapas Blitar Berujung Maut, Korban Tewas Kritis dan Stroke Otak