SuaraJatim.id - Sampai saat ini akses jalan utama Kabupaten Ngawi ke Bojonegoro masih putus total lantaran Jembatan Ngantru ambles tak bisa dilewati.
Amblesnya jembatan ini sendiri viral di media sosial beberapa waktu lalu. Kondisi ini sampai menjadi perhatian Tim dari balai besar pelaksanaan jalan nasional (BBPJN) VIII Jawa Timur-Bali.
Mereka mengecek jembatan Ngantru yang menghubungkan Ngawi dengan Bojonegoro tersebut. Ternyata memang benar, jembatan mengalami kerusakan dimana aspal jalannya ambles 1,5 meter.
Meski truk Semen telah dievakuasi sejak Rabu (9/2/2022) malam, kondisi jembatan masih tak memungkinkan untuk dilalui oleh semua jenis kendaraan.
Baca Juga: Viral Momen Motor Bebek Tarik Mobil Mogok di Ngawi, Warganet: Bukan Main
Kepala Bidang Preservasi I BBPJN VIII Jawa Timur Bali, Sodeli, mengungkapkan kalau pihaknya bakal melibatkan tim ahli untuk mengecek kondisi jembatan.
Kerusakan parah karena rangka penyangga jembatan sekaligus lantai jembatan rusak. Perbaikan masih perlu koordinasi dengan tim ahli. Pun, pihaknya bakal membangun jembatan bailey untuk akses sementara meski tak semua kendaraan bisa lewat.
"Kami siapkan jembatan bailey, kira-kira seminggu selesai. Yang bisa lewat jembatan bailey ini hanya kendaraan roda dua dan roda empat kecil," ujarnya, Jumat (10/02/2022).
"Kendaraan besar akan tetap lewat jalur alternatif lain," katanya, seperti dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com.
Hingga kini pihaknya masih mempersiapkan untuk melakukan pengecekan. Sembari menunggu hasil, pihaknya mempersiapkan jembatan darurat.
Dirinya belum bisa memastikan apakah perlu membongkar jembatan atau bisa diperbaiki dengan opsi yang lain.
Berita Terkait
-
Siapa Ryan Brhns? Kiper Keturunan Ngawi-Padang yang Kini Berkarier di Liga Belanda, Calon Penerus Maarten Paes
-
Viral Tinggal di 'Gubuk' Reot, Striker Timnas Indonesia Fadly Alberto Akhirnya Dikasih Rumah
-
Miris, Bayi 9 Bulan Ikut Jadi Korban Tewas Kecelakaan Maut Di Tol Boyolali
-
Polisi Ungkap Dugaan Penyebab Kecelakaan Maut Rombongan SDI Daruf Falah Di Tol Solo-Ngawi Tewaskan 6 Orang
-
Viral Rumah Reyot Pemain Timnas Indonesia Faldy Alberto di Bojonegoro Terancam Dibongkar
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Apa Itu Swiss Stage di M6 Mobile Legends? Begini Sistem dan Eliminasinya
-
Bagaimana Jika Bumi Tidak Memiliki Atmosfer?
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
Terkini
-
PDIP Jatim Klaim Kemenangan di 21 Pilkada, Ini Daftarnya
-
Hujan Ekstrem di Surabaya: Mobil Terseret Hingga Masuk Sungai
-
4 Surat Pendek yang Bisa Diamalkan Usai Sholat Fardu
-
Tim Lukman-Fauzan Lapor Bawaslu Bangkalan: Saksi Diintimidasi, Diduga Suara di 7 Desa Bergeser
-
Pilkada Situbondo: Petahana Ucapkan Selamat, Akui Kekalahan?