SuaraJatim.id - Satu orang ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus telur infertil atau telur busuk. Ini setelah petugas memeriksa tujuh orang dalam kasus tersebut.
Sebelumnya, polisi memeriksa sejumlah orang setelah tertangkapnya sebuah truk dengan nomor polisi S 8322 JG di depan Pabrik Ajinomoto Jalan Raya Mlirip, Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto, Kamis (7/4/2022) lalu.
Seperti dijelaskan Kapolresta Mojokerto AKBP Rofiq Ripto Himawan, mengatakan polisi telah menetapkan satu tersangka dalam kasus tersebut.
"Kami sudah memeriksa tujuh orang, untuk naikkan status tersangkanya baru satu orang. Inisial M, tapi tidak menutup kemungkinan ada tersangka lain," katanya seperti dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com, Selasa (12/4/2022).
Baca Juga: Viral Balap Liar Empat Pemuda di Mojokerto, Satu Orang Berakhir Tragis
Masih kata Kapolresta, M warga Jombang yang merupakan distributor telur ke wilayah Mojokerto Raya yakni Kota dan Kabupaten Mojokerto.
Saat ini, pihaknya masih terus melakukan pendalaman terkait jenis dan ribuan butir tersebut berasal. Berdasarkan pemeriksaan, jenis tersebut sudah beredar di masyarakat
"Dari hasil pemeriksaan yang dilakukan itu, kami mendapati fakta bahwa telur itu tengah beredar di masyarakat. Sasaran wilayah, Mojokerto Raya," ujarnya.
"Sebanyak 2,4 ton yang kami sita. Saya sudah berkonsultasi dengan dokter, Ini kalau dikonsumsi dalam jangka panjang bisa menjadi salah satu pemicu kanker pencernaan," katanya menambahkan.
Pihaknya masih harus memastikan kondisi telur-telur ayam tersebut memang dalam kondisi tidak layak konsumsi. Seperti, jenis telur Infertil, telur hatched egg (HE) atau telur yang sebenarnya layak konsumsi tapi sudah kadaluwarsa. Ini lantaran pihaknya juga menemukan sebagian besar sudah berbentuk curah dalam wadah ember.
Baca Juga: Jual Telur Infertil, Pengusaha Asal Jombang Ditetapkan Tersangka
Telur-telur ini kemudian dikemas dengan menggunakan plastik dan diedarkan ke masyarakat. Sehingga pihaknya menghimbau kepada masyarakat untuk berhati-hati dalam mendapatkan bahan baku, terutama yang ada kaitannya dengan telur.
"Saya berharap dalam waktu dekat ini bisa mendapatkan informasi detailnya dari dinas terkait, atau yang membidangi berkaitan dengan bahan yang kita sita," ujarnya.
"Masuk dalam telur apa. Saya himbau masyarakat berhati-hati dalam mendapatkan bahan baku, terutama yang ada kaitannya dengan telur," katanya menegaskan.
Truk berisi 2.498 kg telur busuk yang siap edar tersebut masih ditahan lengkap dengan telurnya. Truk berisi telur busuk tersebut terparkir depan gedung Satreskrim Polresta Mojokerto. Jika didekati, tercium bau sangat menyengat dari dalam bak truk.
Sebelumnya, anggota Satlantas Polresta Mojokerto Kota memberhentikan truk bernopol S 8322 JG di depan Pabrik Ajinomoto Jalan Raya Mlirip, Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto pada, Kamis (7/4/2022) lalu. Truk berisi sebanyak 2.498 kg telur busuk yang siap edar.
Berita Terkait
-
Delapan Sekolah Raih Adiwiyata, Jadi Bukti Pemkab Mojokerto Sukses Terapkan GPBLHS
-
Kisah Shin Tae-yong dari Telur Busuk di 'Rumah Sendiri', Kini di Ambang Cetak Sejarah di Negara Orang
-
Menikmati Indahnya Gunung Lorokan: Si Ramah Buat Kaum Mageran!
-
Siapa Zico Jamai Soree? Striker Keturunan Mojokerto yang Dicampakkan Shin Tae-yong
-
Konsumen Pengguna Jalan Tol JSM Siap-Siap: Ini Tarif Baru Ruas Surabaya-Mojokerto
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Ambles, Rumah di Ponorogo Terperosok dalam Lubang 5 Meter
-
Fraksi di DPRD Jatim Minta Pemprov Bagi Adil Sekolah Negeri dan Swasta
-
Posisi Terbaru Persebaya di Klasemen Usai Kalahkan Persija: Kembali Rasakan Puncak
-
Jauh Terpencil, Kampung di Banyuwangi Ini Sempat Bertahun-tahun Kesulitan Listrik
-
Banjir Bandang di Ponorogo: Akses Jalan Putus, Warga Harus Dievakuasi