SuaraJatim.id - Polisi sampai sekarang belum berhasil mengungkap motif pembunuhan Bagus Prasetyo Lazuardi (25), mahasiswa kedokteran di Universitas Brawijaya Malang.
Polisi masih terus menyelidiki kasus tersebut. Namun ada sejumlah petunjuk, dimana sampai sekarang kendaraan milik Bagus, Toyota Innova masih hilang dan belum diketahui.
Misteri hilangnya Innova ini terungkap ketika polisi menelusuri perjalanan Bagus sebelum pembunuhan. Ia misalnya, sempat keluar bersama kekasihnya berinisial T pada Kamis (07/04/2022).
Hal ini seperti disampaikan Kasat Reskrim Polres Pasuruan AKP Adhi Putranto. Polisi telah mendatangi kekasih Bagus itu. Kekasih korban membenarkan bahwa dirinya telah pergi bersama Bagus dan terakhir bertemu, pada Kamis (07/04/2022).
Baca Juga: 5 Fakta Mahasiswa Kedokteran Universitas Brawijaya Tewas Dibunuh
"Kami telah mendatangi kekasih korban yang berinisial T. Ia membenarkan bahwa dirinya telah pergi bersama korban dan bertemu korban terakhir, pada Kamis (07/04/2022)," ujar Adhi seperti dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com.
Adhi juga mengatakan bahwa kekasih korban sempat pergi keluar bersama dengan menggunakan mobil. Mobil yang dikendarai Bagus dengan kekasihnya tersebut merupakan mobil Toyota Innova yang sampai saat ini juga masih menghilang misterius.
Saat pergi bersama korban, kekasihnya hanya pergi sebentar. Setelahnya pergi T kemudian di antarkan pulang ke rumah.
"T sempat pergi bersama korban untuk mencari makan. Seusainya mencari makan T kemudian diantar langsung ke rumahnya," lanjut Adhi.
Sebelumnya diberitakan, mahasiswa kedokteran UB bernama Bagus Prasetyo Lazuardi (25) dipastikan meninggal akibat dibunuh. Berdasarkan hasil otopsi, kepolisian menemukan adanya tanda kekerasan benda tumpul di dada korban.
Baca Juga: Info Jadwal dan Lokasi Vaksin Booster di Kota Malang 14 April 2022
Dokter menduga jika mahasiswa UB itu meninggal karena dadanya diinjak sehingga menyebabkan pendarahan dan penyempitan paru-paru.
Berita Terkait
-
Picu 'Bencana' di Malang, Ini Aturan Penerbangan Balon Udara dan Sanksi Bagi yang Melanggar
-
7 Tempat Wisata di Malang, Liburan Seru Sambil Menikmati Udara Sejuk
-
Liburan Anti Bosan di Malang Skyland: Panduan Lengkap Harga Tiket dan Aktivitas
-
BRI Tebar Kebaikan di Bulan Suci, Ribuan Sembako Disalurkan & Pemudik Dimudahkan
-
Demi Mengabdi, Mahasiswa Rantau AM UM Tak Pulang Kampung saat Lebaran!
Tag
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
Pilihan
-
Misi Mathew Baker di Piala Asia U-17 2025: Demi Negara Ibu Tercinta
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
Terkini
-
BRI Sokong UMKM Habbie: Minyak Telon dengan Ragam Aroma Terbanyak untuk Pasar Global
-
Jumlah Wisatawan ke KBS Surabaya Diprediksi Meningkat Hingga Hari Minggu
-
10 Korban Longsor di Jalur Cangar-Pacet Berhasil Ditemukan
-
Peringatan BMKG: Waspada Cuaca Ekstrem di Jatim Sepekan ke Depan
-
Satu Korban Tewas dalam Mobil yang Tertimbun Longsor Cangar Berhasil Dievakuasi