SuaraJatim.id - Pasca kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) beberapa waktu lalu terjadi perubahan harga kebutuhan bahan pokok di sejumlah pasar di Jawa Timur ( Jatim ), salah satunya di daerah Tuban.
Di Tuban, sejumlah bahan kebutuhan pokok ada yang mengalami kenaikan cukup signifikan. Namun ada juga yang turun. Perubahan harga ini terjadi dalam beberapa hari terakhir. Nah berikut ini daftar harga kebutuhan pokok hari ini, Senin (26/09/2022).
Seperti dikutip dari bloktuban.com jejaring media suara.com, bahan pokok yang turun yaitu cabai dan bawang merah. Secara rinci, cabai keriting semula Rp 55.000 turun menjadi Rp43.667 / kilogram, cabai biasa Rp 40.000 menjadi Rp 35.000 / Kg, dan cabai rawit dari Rp 65.000 turun menjadi Rp 50.000 / Kg.
Begitu pun bawang merah semula Rp 28.000 turun menjadi Rp 24.667 / Kg. Berubahnya harga bawang merah, tidak diikuti bawang putih yang masih tetap di harga Rp 22.000 / Kg.
Sementara itu, beberapa bahan pokok yang naik yaitu kacang hijau semula Rp 19.667 menjadi Rp 20.667 / Kg, kentang dari harga Rp 14.000 menjadi Rp 14.667 / Kg, tomat dari Rp 7.667 menjadi Rp 8.667 / Kg, dan buncis dari Rp 12.333 menjadi Rp 13.000 / Kg.
Meskipun sayur kentang, tomat dan buncis naik, namun tidak dengan kol/kubis dan wortel yang harganya stabil masing-masing Rp 8.000 dan Rp 11.000 / Kg. Sedangkan untuk bapok yang harganya stabil seperti, beras bengawan Rp 11.167 / Kg, gula pasir Rp 12.833 / Kg, Bimoli kemasan 2 liter Rp 40.667, minyak goreng curah Rp 13.000 / Kg, dan Bimoli kemasan 1 liter Rp 20.000.
Lalu, daging sapi murni Rp 113.333 / Kg, daging ayam broiler Rp 32.000 / Kg, daging ayam kampung Rp 66.000 / Kg, telur ayam ras Rp 24.667 / Kg, telur ayam kampung Rp 40.000 / Kg, jagung pipilan kering Rp 5.500 / Kg, dan tepung terigu Rp 10.167 / Kg.
Komoditas ikan segar juga terpantau stabil, seperti ikan bandeng Rp 25.333 / Kg, ikan kembung Rp 17.000 / Kg, ikan tuna Rp 60.000 / Kg, ikan tongkol Rp 28.667 / Kg, dan ikan cakalang Rp 36.667 / Kg.
Bagi konsumen yang ingin mengetahui update harga Sembako tingkat konsumen dan harga di daerah lainnya di Jawa Timur, dapat juga mengaksesnya di laman resmi Siskaperbapojatim.
Baca Juga: Cuaca Hari Ini di Jatim, Hujan Bakal Guyur Mojokerto dan Probolinggo
Berita Terkait
-
Manfaat Makanan Pedas buat Kesehatan, Prabowo Saran Kurangi Makan Saat Harga Cabai Naik
-
CEK FAKTA: Benarkah Undian Berhadiah Bank Jatim Daftar Lewat Tautan?
-
Hadapi Puncak Panen, Bulog Kanwil Jatim Optimalisasi Sarana Pengeringan dan Pengolahan
-
Anggota Komisi IV DPR Rajiv Minta Harga Bahan Pokok Stabil Jelang Lebaran
-
BJTM Catatkan Aset Rp 118 Triliun Sepanjang 2024
Tag
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
-
Nilai Tukar Rupiah Terjun Bebas! Trump Beri 'Pukulan' Tarif 32 Persen ke Indonesia
-
Harga Emas Antam Lompat Tinggi di Libur Lebaran Jadi Rp1.836.000/Gram
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Terupdate April 2025, Mulai Rp 2 Jutaan
Terkini
-
Miris! Istri di Blitar Dibacok Mantan Suami Saat Antarkan Anak ke Mertua
-
Mengatur Pola Makan Sehat Selama Lebaran, Ini Tips dari Dosen Gizi Universitas Airlangga
-
Antusiasme Tinggi, 75.483 Penumpang Gunakan Kereta Api pada Hari Pertama dan Kedua Lebaran 2025
-
Banjir Kepung Ngawi: 15 Desa Terdampak
-
Kronologi Mobil Elf Berpenumpang Terbakar di Tol Madiun