SuaraJatim.id - Pesawat taktis EMB-314 Super Tucano milik TNI Angkatan Udara (AU) dilaporkan jatuh di lereng Gunung Bromo, tepatnya di Desa Keduwung, Kecamatan Puspo, Kabupaten Pasuruan, Kamis (16/11/2023).
Informasi yang didapat, jumlah pesawat yang jatuh ada dua unit. Hal tersebut dibenarkan Kepala Staf TNI Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo.
"Betul (di Pasuruan, red) dan ada dua (pesawat tempur)," kata Marsekal Fadjar dikutip dari Antara.
Pihaknya belum mengetahui detail mengenai kronologi dan penyebab jatuhnya dua pesawat tersebut. TNI AU juga belum bisa memastikan ada tidaknya prajurit yang menjadi korban.
Mengutip dari TIMES Indonesia--jaringan Suara.com, pesawat jatuh sekitar pukul 12.00 WIB.
Diduga pesawat Super Tucano tersebut jatuh menabrak tebing di daerah Watugedek, Desa Keduwung, Kecamatan Puspo.
Terlihat dari video yang beredar, salah satu pesawat hancur terjatuh di dasar jurang dan hanya tinggal terlihat bagian ekornya yang masih utuh.
Satu lagi pesawat terjatuh di tengah lahan pertanian milik warga yang masuk wilayah Kundi, Penanjakan-Bromo. Pesawat tersebut sempat mengeluarkan api dan suara ledakan.
Warga sekitar yang mengetahui kejadian pesawat jatuh tidak berani mendekat ke lokasi.
Baca Juga: BREAKING NEWS: Detik-Detik Pesawat TNI AU Jatuh di Pasuruan
Sebelumnya, pihak Lanud Abdulrahman Saleh Malang membenarkan bahwa pesawat yang jatuh di Pasuruan merupakan miliknya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Operasi Zebra 2025 di Sumut Dimulai Besok, Ini Daftar Pelanggaran yang Disasar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Mobil Keluarga Bekas Paling Dicari 2025, Murah dengan Performa Mumpuni
- 5 Mobil Sedan Bekas Pajak Murah dan Irit BBM untuk Mahasiswa
- 5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
Pilihan
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
-
Danantara 'Wajibkan' Menkeu Purbaya Ikut Rapat Masalah Utang Whoosh
-
Viral Biaya Tambahan QRIS Rp500: BI Melarang, Pelaku Bisa Di-Blacklist
-
Harga Minyak Dunia Merosot Imbas Stok AS Melonjak
Terkini
-
CEK FAKTA: Hukuman Mati Koruptor Disahkan dan Pejabat Mundur, Benarkah?
-
Raih Penghargaan BKKBN, Gubernur Khofifah: Komitmen dan Konsistensi Turunkan Stunting di Jawa Timur
-
CEK FAKTA: Uang Redenominasi Terbaru BI Beredar, Asli atau Palsu?
-
CEK FAKTA: BSU Rp 900 Ribu Cair 7 November 2025, Benarkah?
-
Ruang Kelas SD Negeri Ambruk di Situbondo, Buntut Material Lapuk dan Tua!