SuaraJatim.id - Seorang pria berinisial M, berusia 40 tahun, warga Dusun Barat Sungai, Desa Napo Daya, Kecamatan Omben, Kabupaten Sampang ditangkap polisi usai mencabuli tetangganya berinisial AJ yang masih 14 tahun.
Kasi Humas Polres Sampang, Ipda Sujianto menceritakan kronologi kejadian. Peristiwa bermula saat pelaku berkunjung ke rumah korban yang masih tetangganya sekitar pukul 18.30 WIB.
Pelaku mendatangi rumah korban dengan bermaksud mengantarkan bantuan kepada nenek korban. M sempat berbincang dengan nenek dan orang tua korban di depan rumah.
Karena sudah malam, nenek korban meminta tolong kepada pelaku untuk memasukkan sepeda motor ke kamar korban. Namun, rupanya kesempatan itu justru dimanfaatkan pelaku untuk mencabuli korban.
Baca Juga: Perempuan yang Ditemukan Tewas di Pinggir Jalan Dusun Toroi Sampang Alami Luka Tusuk di Pinggang
M nekat melancarkan aksinya sembari mengancam korban. “Pelaku mendorong korban ke tempat tidur dan mengancam sambil menyetubuhi korban,” ujarnya dikutip dari Beritajatim.com--jaringan Suara.com, Minggu (19/11/2023).
Korban kemudian menceritakan kejadian memilukan tersebut kepada orang tuanya. Pelaku pun dilaporkan kepada kepolisian.
“Pelaku ditangkap saat perjalanan pulang dari konter HP di kawasan Omben,” katanya.
Polisi menjerat pelaku dengan pasal 81 ayat (1) sub pasal 82 ayat (1) UU RI Nomor 35 Tahun 2014 Tentang Perubahan atas UU RI Nomor 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak sebagaimana dirubah dengan UU RI Nomor 17 Tahun 2016 tentang Penetapan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2016 tentang Perubahan Kedua atas Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2002 tentang perlindungan anak.
Baca Juga: Warga Dusun Toroi Sampang Digegerkan Temuan Seorang Perempuan Berlumuran Darah
Berita Terkait
Terpopuler
- Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Siapa Pembuat QRIS yang Hebohkan Dunia Keuangan Global
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah Rp30 Juta, Murah Tetap Berkelas
- 9 Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp 30 Jutaan, Mesin Bandel Dan Masih Banyak di Pasaran
Pilihan
-
5 Rekomendasi Skincare Wardah Terbaik, Bahan Alami Aman Dipakai Sehari-hari
-
Mau Masuk SMA Favorit di Sumsel? Ini 6 Jalur Pendaftaran SPMB 2025
-
Mobilnya Dikritik Karena Penuh Skandal, Xiaomi Malah Lapor Warganet ke Polisi
-
Bos Sritex Ditangkap! Bank BJB, DKI Hingga Bank Jateng Terseret Pusaran Kredit Jumbo Rp3,6 Triliun?
-
Warga RI Diminta Tingkatkan Tabungan Wajib di Bank Demi Cita-cita Prabowo Subianto
Terkini
-
Gubernur Khofifah Luncurkan SPMB Berbasis AI Jenjang SMAN/SMKN: Objektif, Transparan, Berkeadilan
-
Klaim Sekarang! Link Saldo DANA Kaget Sudah Dibuka, Siapa Cepat Dia Dapat
-
Sempat Banyak Kendala, Pencarian 6 Korban Longsor Trenggalek Dilanjutkan
-
Bukan Sekadar Peringatan, Hari Kebangkitan Nasional Punya Pesan Rahasia untuk Surabaya
-
Ribuan Ojol Penuhi Jalanan Surabaya, Program Hemat Dinilai Rugikan Mitra