SuaraJatim.id - Beredar sebuah video yang memperlihatkan sekelompok pemuda menenteng senjata tajam jenis celurit masuk Kota Surabaya. Video tersebut viral di media sosial (medsos).
Para pemuda tersebut diduga berasal dari luar kota yang masuk ke wilayah Kebraon. Dalam video terlihat kelompok pemuda tersebut melintas di dekat makam Kebraon di Gang Jambu.
Salah satu warga, Muhammad Kurniawan mengatakan, video sejumlah remaja menenteng celurit tersebut beredar luas di warga.
Dia menduga pemuda tersebut berasal dari luar wilayah Surabaya. “Kejadiannya kapan kurang paham, tapi semalam video itu udah nyebar di grup RT, dan di grup itu sempat rame, karena selama ini di Kebraon gak pernah ada kayak gitu,” katanya dikutip dari Beritajatim.com--jaringan Suara.com, Rabu (13/12/2023).
Kapolsek Karang Pilang Kompol Rizky Fardian Caropeboka mengaku masih mendalami kasus video viral tersebut.
“Sudah monitor. Iya masih kita dalami penyelidikan nih. Masyarakat mohon bersabar dan kami mohon doanya semoga kita bisa ungkap,” katanya.
Rizky menduga sekelompok pemuda tersebut datang dari arah Driyorejo, kemudian masuk ke Kota Surabaya. Para pemuda sempat mendatangi Kelurahan Kebraon.
“Kalau video awal itu di Kota Baru Driyorejo (Gresik). Terakhir itu masuk ke wilayah Kebraon,” katanya.
Polisi telah mengantongi beberapa identitas pelaku yang terekam dalam video. Ia pun berjanji akan segera melakukan pengungkapan terkait kasus ini.
Baca Juga: Pelaku Pembacok Pelajar Surabaya Diamankan, Total 5 Orang Berstatus ABH
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
BRI Catat Sederet Prestasi dan dan Kontribusi untuk Negeri di Sepanjang Tahun 2025
-
Gunung Semeru Erupsi 3 Kali dalam Sehari, Waspada Ancaman Awan Panas untuk Warga Lumajang!
-
Banjir Sumatera, BRI Group Fokus pada Pemulihan Kesehatan dan Kebutuhan Dasar Pascabencana
-
Hari Ibu 2025, Gubernur Khofifah Dorong Penguatan Perlindungan dan Pemberdayaan Perempuan Jatim
-
BRI Raih Penghargaan atas Komitmen terhadap Penguatan Ekonomi Kerakyatan