SuaraJatim.id - Beredar video gedung Apartemen Pakuwon City di Jalan Kejawan Putih Tambak 2, Mulyorejo, Surabaya terbakar.
Kapolsek Mulyorejo, Kompol Sugeng Riyanto membenarkan peristiwa tersebut. Dia menjelaskan, kebakaran terjadi mulai lantai 5 hingga 12 sekitar pukul 07.30 WIB. Diduga kebakaran dipicu korsleting listrik.
"Kalau sesuai keterangan dari saksi itu kebakaran jam 07.30 WIB. Terbakar mulai lantai 6 kemudian merambat ke lantai 5, 7, 8, 9, 10, 11, 12. Penyebab kebakaran kemungkinan korslet panel listrik," ujar Sugeng, Rabu (21/2/2024).
Kebakaran tersebut kali pertama diketahui oleh sejumlah pekerja proyek yang bekerja di sekitar lokasi.
Baca Juga: Ngeri! Tabrak Penjual Kacang, Pengendara Innova Kabur Hantam 2 Mobil Lain di Surabaya
"Petugas yang kerja di atas ada, awalnya diketahui petugas. Kita belum cek pastinya, pegawai atau karyawan banyak sekali yang tahu, semuanya sedang bekerja," jelasnya.
Hasil penyelidikan diketahui bahwa gedung apartemen tersebut tengah dibangun. Sehingga, saat kejadian banyak pekerja proyek yang mengetahui peristiwa tersebut.
"Betul, Apartemen Pakuwon City sedang pembangunan. Kita lihat sendiri kegiatan aktivitas pembangunan masih berlangsung," tandasnya.
Dari informasi yang dihimpun sementara, kebakaran diduga dari korsleting listrik, di mana para pekerja proyek bekerja membangun apartemen.
"Api di proyek Apartemen bella Pakuwon City berasal dari Short Circuit di panel listrik untuk pekerjaan proyek," kata Direktur Marketing Pakuwon Grup, Sutandi Purnomosidi pada awak media.
Baca Juga: Gus Ipul Guyoni Wali Kota Surabaya: Kayaknya Kurang Tepuk Tangan, Alhamdulillah Menang
Sementara untuk memadamkan api, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Surabaya menerjunkan 14 unit mobil pemadam dan hingga kini proses pembasahan masih berlangsung.
Kontributor : Dimas Angga Perkasa
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas MPV 1500cc: Usia 5 Tahun Ada yang Cuma Rp90 Jutaan
- 5 Rekomendasi Pompa Air Terbaik yang Tidak Berisik dan Hemat Listrik
- Diperiksa KPK atas Kasus Korupsi, Berapa Harga Umrah dan Haji di Travel Ustaz Khalid Basalamah?
- 5 AC Portable Mini untuk Kamar Harga Rp300 Ribuan: Lebih Simple, Dinginnya Nampol!
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
Pilihan
-
Investor Ditagih Rp1,8 Miliar, Ajaib Sekuritas Ajak 'Damai' Tapi Ditolak
-
BLT Rp600 Ribu 'Kentang', Ekonomi Sulit Terbang
-
Usai Terganjal Kasus, Apakah Ajaib Sekuritas Aman Buat Investor?
-
Bocor! Jordi Amat Pakai Jersey Persija
-
Sri Mulyani Ungkap Masa Depan Ekspor RI Jika Negosiasi Tarif dengan AS Buntu
Terkini
-
Cuan Akhir Pekan! 3 Link Saldo DANA Kaget Tersedia untuk Kamu yang Sat Set
-
Sah! Megawati Menikah dengan Dio Novandra, Gio Sampai Hadir Jauh-jauh ke Jember
-
BSU dan Bansos Belum Cair? Segera Klaim 3 Link Saldo DANA Kaget Ini dan Dapatkan Cuan Hari Ini
-
Bacaan Niat Puasa Asyura Lengkap dengan Artinya
-
Panduan Lengkap 2025: Cara Beli Nomor Virtual Telegram untuk Verifikasi Aman