SuaraJatim.id - Khofifah Indar Parawansa mendapat dukungan dari pimpinan Dewan Harian Daerah (DHD) Badan Pembudayaan Kejuangan 45 Provinsi Jawa Timur untuk kembali maju di Pilgub Jatim 2024.
Deklarasi dukungan tersebut disampaikan melalui deklarasi yang dilakukan di Sidoarjo pada Kamis (21/3/2024).
Ketua Umum DHD Badan Pembudayaan Kejuangan 45 Jatim Bambang Eko Witono mengatakan, dukungan tersebut telah melewati sejumlah pertimbangan.
“Dari hasil kajian ekonomi, politik dan juga sosial, indeks hasil kepemimpinan beliau saat memimpin Jatim sangat bagus. Maka dari itu kami menilai bahwa Ibu Khofifah layak untuk didukung melanjutkan kepemimpinannya di periode kedua,” kata Bambang dikutip.
Baca Juga: Demokrat Gerak Cepat Amankan Posisi Emil Dardak Sebagai Cawagub Khofifah
Dia menilai, kepemimpinan Khofifah dalam lima tahun kebelakang telah menunjukkan kinerja yang segaris dengan program DHD Badan Pembudayaan Kejuangan 45 Jawa Timur.
“Sinergi yang terjalin selama ini juga menjadi pertimbangan subjektif kami akan sosok beliau. Terlebih DHD ini adalah aset milik Jatim yang memang butuh perhatian dan selama ini beliau banyak memberikan bantuan dan dukungan pada program-program kami,” katanya.
Sementara itu, Khofifah yang hadir dalam deklarasi tersebut mengucapkan terima kasih. Dukungan tersebut merupakan yang pertama dengan basis relawan.
“Alhamdulillah saat ini bulannya Ramadan dan kami mendapatkan rekomendasi dukungan relawan yang pertama. Kalau rekomendasi partai kan sudah kami dapatkan sejak bulan Desember tahun lalu. Ada PAN, Gerindra, Golkar dan Partai Demokrat. Sekarang dapat rekom dukungan relawan yang secara formal disampaikan dalam sebuah rakerda,” kata Khofifah.
Tentunya, dukungan tersebut menjadi modal yang berharga baginya menatap Pilgub Jatim 2024.
“Mudah-mudahan ini akan menjadi referensi untuk penguatan relawan yang lain. Dan kami berharap agar roda sinergi ini bisa terus bergerak lebih masif sampai proses kampanye dan Pilgub serta pembangunan yang akan datang,” tandasnya.
Baca Juga: Hasil Pileg Kursi PKB di DPRD Jatim Terbanyak, Bakal Usung Calon Sendiri di Pilgub?
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Murah Tipe SUV Mei 2025: Harga Setara Motor, Pajak Murah, Perawatan Mudah
- 10 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Jutaan: Kabin Lapang, Keluaran Tahun Tinggi
- Ogah Ikut Demo Besar-besaran Ojol di Jakarta 20 Mei, KBDJ: Kami Tetap Narik Cari Rezeki!
- 27 Kode Redeem FF Terbaru 17 Mei: Klaim Diamond, Token, dan Skin Cobra MP40
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
Pilihan
-
PSSI Bongkar Alasan Tak Panggil Elkan Baggott meski Sudah Sampai di Bali
-
Kurator Didesak Penuhi Hak Karyawan PT Sritex, Tagihan Pembayaran Capai Rp 337 Miliar
-
Menelisik Kinerja Emiten Kongsian Aguan dan Salim
-
Mudah Ditebak, Ini Prediksi Starting XI Timnas Indonesia vs China
-
Muhammadiyah dan BSI Rujuk?
Terkini
-
DPRD Jatim Setujui LKPJ 2024, Gubernur Khofifah: Semua Rekomendasi Jadi Acuan Perbaikan Pembangunan
-
Gubernur Khofifah Pastikan Stok Hewan Kurban Jelang Idul Adha: Cukup dan Aman Dari PMK
-
Developer Jatim Kepincut AI, Antusiasme Membludak di Google Cloud Roadshow
-
Kronologi Kecelakan Maut di Perlintasan Magetan: 7 Kendaraan Tertabrak Kereta Api, 4 Meninggal
-
Kumpulan Link DANA Kaget 19 Mei 2025: Bisa Langsung Buat Bayar IndiHome, Begini Caranya