Scroll untuk membaca artikel
Baehaqi Almutoif
Sabtu, 11 Mei 2024 | 23:11 WIB
Logo Demokrat

SuaraJatim.id - DPC Partai Demokrat Kabupaten Jombang membuka pendaftaran bakal calon bupati dan wakil bupati untuk Pilkada 2024.

Empat orang telah mendaftar di partai berlambang bintang mercy itu. Ketua DPC Partai Demokrat Syarif Hidayatullah mengatakan, keempatnya mendaftar sebagai bakal calon bupati dan wakil bupati.

"Proses penjaringan ditutup pada Kamis (09/05/2024). Dalam penjaringan itu kami mendapat empat bakal Calon Bupati Jombang yang mendaftar,” ujarnya dilansir dari Suara Indonesia--jaringan Suara.com, Sabtu (11/05/2024).

Dia mengungkapkan, keempat tokoh yang mendaftar, di antaranya ada nama Kepala Desa Mojokrapak, Warsubi.

Baca Juga: Berebut Rekom Maju Pilbup Sumenep, Tujuh Tokoh Mendaftar ke PKB

Kemudian mantan Wakil Bupati Jombang Sumrambah, tokoh pemuda Zahrul Azhar Asumta alias Gus Hans, dan seorang ulama yang namanya masih dirahasiakan.

"Dari keempatnya bukan kader Partai Demokrat. Keempat orang tersebut adalah Warsubi, Sumrambah, Gus Hans, serta sosok kiai inisial S. Beliau tidak berkenan disebutkan namanya," katanya.

Syarif mengaku partainya saat ini sedang melakukan penjaringan calon kepala daerah sesuai amanat DPP Partai Demokrat.

Penjaringan tersebut akan menjadi rekomendasi sosok siapa yang akan diusung di Pilbup Jombang.

"InsyaAllah semua berpeluang. Penilaian itu dari DPP siapa nanti yang akan menjadi Calon Bupati dan Wakil Bupati Jombang periode 2024-2029," tandasnya.

Baca Juga: Gerindra, Demokrat, dan PKS Bangun Koalisi untuk Pilkada Bondowoso, Siapa Calonnya?

Load More