SuaraJatim.id - M. Jaddin Wajads atau yang akrab disapa Gus Jaddin bersama Arismaya Parahita resmi mendaftar jalur independen di Pilkada Jember 2024.
"Ada satu pasangan calon yang sudah mendaftar ke KPU Jember dan kami terima berkas syarat dukungannya pada Minggu (12/5) pukul 23.31 WIB," ujar Anggota KPU Jember Divisi Teknis dan Penyelenggaraan Pemilu Achmad Susanto dikutip dari Antara, Senin (13/5/2024).
Susanto mengungkapkan, pasangan Gus Jaddin-Arismaya menyerahkan 142.458 dukungan yang tersebar di 31 kecamatan di Kabupaten Jember saat pendaftaran.
"Tahapan berikutnya kami akan melakukan verifikasi administrasi terlebih dahulu, kemudian juga akan dilakukan verifikasi faktual dengan turun langsung ke lapangan terkait dukungan masyarakat yang diberikan kepada pasangan calon perseorangan," katanya.
Baca Juga: Asrilia Kurniati Daftar Calon Wali Kota Surabaya ke KPU, Terungkap Sosok Wakilnya
Gus Jaddin merupakan cucu dari ulama khos KH Achmad Shiddiq, Talangsari, Jember. Putra KH Muhammad Farid Wajdi, pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Ghofilin yang berada di Lingkungan Talangsari, Kelurahan Jember Kidul, Kecamatan Kaliwates.
Niat Gus Jaddin maju di Pilkada Jember 2024 sudah dideklarasikan sejak jauh hari. Dia memantabkan diri maju sebagai calon bupati untuk perbaikan di Kabupaten Jember.
KPU Jember telah menutup pendaftaran Pibup pada Minggu (12/5/2024). Bakal calon yang ingin mendaftar harus mengantongi minimal sebanyak 128.195 orang atau minimal 6,5 persen dari daftar jumlah daftar pemilih tetap (DPT) sejumlah 1.972.216 orang.
Dukungan tersebut harus tersebar merata minimal di 16 kecamatan dari total 31 kecamatan di Jember sesuai dengan syarat ketentuan.
Baca Juga: Kekuatan Politik Karna Suswandi dan Nyai Khoirani Maju Pilkada Situbondo Semakin Kuat
Berita Terkait
-
Janji Bikin Pulau Sampah di Kepulauan Seribu, Pramono: Sampah di Jakarta Tak Bisa Lagi Ditaruh di Bantar Gebang
-
Polemik Beda Hasil Lembaga Survei di Pilkada Jakarta: Masihkah Bisa Dipercaya?
-
Tekuk Ahmad Luthfi, Unggulnya Elektabilitas Andika Perkasa karena Jateng Masih jadi Kandang Banteng?
-
Pilkada 2024: Pemerintah Pertimbangkan 27 November Jadi Libur Nasional
-
Suswono Mangkir Lagi dari Panggilan Bawaslu, Buntut Ucapan Seksis Saat Kampanye
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
Terkini
-
Risma Dapat Curhatan Masih Sulitnya Dapatkan Izin Bangun Gereja
-
Siap Mengawal, Luluk Puji Kebijakan Penghapusan Utang UMKM
-
Viral Bagi-Bagi Amplop di Probolinggo Bikin Heboh, Bawaslu Turun Tangan
-
Alasan Golkar Usulkan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional
-
Khofifah Dapat Hadiah Wayang Kresna, Simak Karakter dari Tokoh Legendaris Ini