SuaraJatim.id - Persik Kediri mulai ditinggal satu per satu pemainnya. Terbaru, Renan Silva pamit keluar dari klub berjuluk Macan Putih itu.
Melalui akun Instagram pribadinya, Renan Silva menyebut tidak akan memperkuat Persik Kediri musim depan.
“Saya ingin mengucapkan terima kasih pada pemain, staf, Persikmania, dan manajemen @persikfcofficial selama dua tahun istimewa bersama,” tulis Renan Silva melalui akun @renansilva.maestro di Instagram dikutip.
Dia mengucapkan terima kasih kepada manajemen, tim, dan para suporter. “Kami memiliki banyak senyuman, kesedihan, tapi yang pasti lebih banyak kebahagiaan selama waktu itu,” katanya.
Baca Juga: Menabung dari Hasil Panen, Nenek 94 Tahun Asal Kediri Ini Akhirnya Berangkat Haji
Bek asal Brasil itu kemudian mendoakan Persik Kediri lebih berkembang lebih baik lagi di musim depan.
Sebelumnya, striker andalan Persik Kediri Flavio Silva juga telah berpamitan tak akan memperkuat tim untuk musim depan.
Flavio Silva telah menyampaikan salam perpisahan di akun Instagram miliknya @flaviosilvaa_9.
“Hanya untuk menginformasikan, bahwa setelah waktu pertimbangan, saya membuat keputusan bahwa saya tidak akan memperpanjang kontrak saya dengan Persik Kediri,” tulis Flavio Silva.
Keputusan itu disebutnya atas pertimbangan matang. Flavio Silva menepis adanya isu kontrak yang lebih besar di luar Persik Kediri.
Baca Juga: Persebaya Santer Dikabarkan Dekati Flavio Silva, Bonek Ini Berharap Striker Musim Depan Gacor
Sebenarya, negoisasi dengan manajemen Persik Kediri sudah berjalan sejak November 2023. Namun, striker 28 tahun tersebut akhirnya memutuskan hengkang dari Macan Putih.
Berita Terkait
Terpopuler
- Duet Elkan Baggott dan Jay Idzes, Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs China
- 27 Kode Redeem FF Terbaru 17 Mei: Klaim Diamond, Token, dan Skin Cobra MP40
- Penampilan Syahrini di Cannes Mengejutkan, Dianggap Berbeda dengan yang di Instagram
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- Ditegur Dudung Abdurachman, Hercules Akhirnya Minta Maaf ke Gatot Nurmatyo dan Yayat Sudrajat
Pilihan
-
PSSI Bongkar Alasan Tak Panggil Elkan Baggott meski Sudah Sampai di Bali
-
Kurator Didesak Penuhi Hak Karyawan PT Sritex, Tagihan Pembayaran Capai Rp 337 Miliar
-
Menelisik Kinerja Emiten Kongsian Aguan dan Salim
-
Mudah Ditebak, Ini Prediksi Starting XI Timnas Indonesia vs China
-
Muhammadiyah dan BSI Rujuk?
Terkini
-
DPRD Jatim Setujui LKPJ 2024, Gubernur Khofifah: Semua Rekomendasi Jadi Acuan Perbaikan Pembangunan
-
Gubernur Khofifah Pastikan Stok Hewan Kurban Jelang Idul Adha: Cukup dan Aman Dari PMK
-
Developer Jatim Kepincut AI, Antusiasme Membludak di Google Cloud Roadshow
-
Kronologi Kecelakan Maut di Perlintasan Magetan: 7 Kendaraan Tertabrak Kereta Api, 4 Meninggal
-
Kumpulan Link DANA Kaget 19 Mei 2025: Bisa Langsung Buat Bayar IndiHome, Begini Caranya