SuaraJatim.id -
Hujan deras disertai angin kencang melanda Kediri pada Senin (11/11/2024). Puluhan rumah dilaporkan terdampak.
Selain itu, hujan deras juga menyebabkan tanggul sungai jeboh yang mengakibatkan sejumlah rumah kebanjiran.
Data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Kediri mencatat, sedikitnya ada 29 rumah di lingkungan Wonosari, Kelurahan Bujel, Kecamatan Mojoroto rusak akibat angin puting beliung. Sebanyak 29 kepala keluarga (KK) terdampak.
“29 KK yang terdampak, untuk data detailnya sedang didata seperti apa kerusakannya” kata Kalaksa BPBD Kota Kediri, Joko Arianto dikutip dari Metaranews.co--jaringan Suara.com.
Dia menyampaikan, empat rumah di antaranya mengalami kerusakan cukup berat. “Ada empat rumah yang perlu diperhatikan,” katanya.
Selain di Kelurahan Bujel, angin puting beliung juga merusak enam rumah di Kelurahan/Kecamatan Mojoroto.
Selain angin kencang, banjir juga merendam sejumlah rumah di Desa Bakalan Kecamatan Grogol Kabupaten Kediri.
Banjir dipicu tanggul Sungai Bendomongol yang jebol. Sedikitnya 50 rumah kebanjiran akibat jebolnya tanggul Sungai Bendomongol.
“Jebolnya itu akibat aliran sungai cukup deras, setelah diguyur hujan lebat. Di sini total ada 50 rumah, dan sebagian dari mereka terpaksa harus ngungsi,” ujar Kamid anggota tim sar FPRB dilansir dari SuaraJatimPost--partner Suara.com.
Baca Juga: Gunung Semeru Luncurkan Awan Panas dan Getaran Banjir
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Rekonstruksi Pembunuhan Mahasiswa UMM, Polisi Bongkar Detail Pembuangan Jasad di Pasuruan
-
Pelaku Curas di Pamekasan Ditembak Polisi, Korban Tewas Usai Kecelakaan
-
Tak Sekadar Ikon Viral, Patung Macan Putih Kediri Kini Punya Sertifikat Hak Cipta Resmi dari Negara
-
Duit Ludes Main Trading, Pria di Magetan Buat Laporan Curanmor Palsu Gara-gara Takut Istri
-
5 Fakta Pencabulan Bocah 4 Tahun di Sumenep, Pelakunya Pelajar MTs