Scroll untuk membaca artikel
Baehaqi Almutoif
Rabu, 20 November 2024 | 08:08 WIB
Sejumlah siswa menunjukkan makanan gratis saat simulasi program makan siang gratis di SMP Negeri 2 Curug, Kabupaten Tangerang, Banten, Kamis (29/2/2024). (ANTARA FOTO/Sulthony Hasanuddin)

SuaraJatim.id - Politikus Partai Golkar Jatim Bayu Airlangga menilai langkah Presiden Prabowo Subianto yang berencana 'menyontek' Brasil untuk program makan bergizi gratis merupakan langkah tepat.

Mantan anggota DPRD Jatim itu menilai, rencana Prabowo mengirim tim ke Brasil untuk mempelajari program makan bergizi gratis sudah bagus.

“Ini bukan sekadar program, tapi solusi nyata untuk generasi masa depan. Presiden Prabowo paham bahwa mengatasi kelaparan dan gizi buruk adalah fondasi utama membangun bangsa yang kuat,” ujar Bayu, Rabu (20/11/2024).

Menurutnya, Brasil telah menunjukkan program makan bergizi gratis telah dikalankan secara efektif. "Belajar dari yang terbaik adalah langkah cerdas, dan saya yakin ini akan membawa perubahan signifikan di Indonesia," kata Bayu.

Baca Juga: Alasan Golkar Usulkan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional

Bayu menyebut, masalah pemenuhan gizi di Indonesia tidak bisa dianggap sepele. Dia yakin program makan bergizi gratis tersebut akan membantu menyelesaikan persoalan tersebut.

“Ketika anak-anak mendapatkan asupan gizi yang cukup, itu bukan hanya soal kesehatan, tapi juga soal masa depan. Anak-anak yang sehat adalah aset bangsa,” kata Bayu.

Dia menegaskan, Partai Golkar akan mendukung penuh program pembangunan manusia yang dicanangkan pemerintah. Dia berharap, tim yang dikirim ke Brazil dapat segera membawa pulang pembelajaran yang bisa diterapkan di Indonesia.

“Kami di Golkar selalu mendukung kebijakan yang pro-rakyat. Program makan bergizi ini adalah investasi jangka panjang untuk menciptakan generasi muda yang sehat, cerdas, dan produktif,” ujarnya.

Baca Juga: DPD Golkar Jatim Usulkan Presiden RI ke-2 Soeharto Jadi Pahlawan Nasional

Load More