SuaraJatim.id - Polda Jatim angkat bicara mengenai dugaan keterlibatan oknum anggota Polres Tanjung Perak Surabaya dalam kasus jaringan peredaran narkoba.
Kepala Bidang Humas Polda Jawa Timur Komisaris Besar Polisi Dirmanto mengatakan sanksi tegas menanti oknum polisi yang diketahui berinisial Aiptu AS tersebut.
Kasus Aiptu AS saat ini sedang ditangani BNNP Jatim. Penggeledahan yang dilakukan di rumah oknum polisi merupakan wujud tindak lanjut perjanjian kerja sama antara Ditresnarkoba Polda Jatim dan BNNP Jawa Timur.
"Pada saat penggeledahan juga didampingi anggota Bidpropam Polda Jatim," kata Kombes Dirmanto, Kamis (5/12/2024).
Polda Jatim berkomitmen untuk menindak tegas anggota polsi yang terlibat narkoba. "Komitmen Bapak Kapolda Jatim Irjen Pol Imam Sugianto akan menindak tegas oknum anggota yang terlibat dalam penyalahgunaan narkoba," katanya.
Dia menyebutkan hal ini sesuai dengan perintah Presiden RI agar Polri melakukan bersih-bersih internal.
Baca Juga: Nasib Guru Rufi'an Asal Malang: Dilaporkan ke Polisi, Diminta Ganti Rugi Rp10 Juta
Polda Jatim mengambil langkah untuk melakukan pengawasan internal secara ketat dan berjenjang hingga satuan wilayah paling bawah. "Siapapun yang terlibat, akan diberikan sangsi tindakan tegas hingga pemberhentian dengan tidak hormat," katanya.
Bidpropam Polda Jatim telah diminta berkala untuk mengawasi dan mengecek semua anggota polisi.
Beberapa waktu lalu sejumlah anggota polisi yang kedapatan terlibat dalam peredaran narkoba telah diberikan sanksi.
"Pada bulan November 2024 sudah ada 11 anggota terlibat dilakukan pemberhentian dengan tidak hormat karena terbukti terlibat narkoba," ucapnya. [Antara]
Berita Terkait
Terpopuler
- 1 Detik Jay Idzes Gabung Sassuolo Langsung Bikin Rekor Gila!
- Selamat Tinggal, Kabar Tak Sedap dari Elkan Baggott
- 12 Kode Redeem FF Hari Ini 6 Juli 2025, Emote dan Skin Senjata Spesial Event Faded Wheel
- Siapa Finn Dicke? Gelandang Keturunan Indonesia Incaran PSSI Latihan Bersama Rafael Struick
- Update Harga Honda Vario Juli 2025, Mending Beli Baru atau Motor Bekas?
Pilihan
-
Daftar Harga Tiket Konser My Chemical Romance Jakarta, Presale Mulai 9 Juli
-
5 Rekomendasi HP NFC Murah Terbaru Juli 2025: Dompet Aman, Transaksi Lancar!
-
7 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED Harga di Bawah Rp 3 Juta Terbaik Juli 2025, Pasti Terang!
-
Musim Berburu Siswa Baru: Apa Kabar Sekolah Negeri?
-
Duet Jordi Amat dan Rizky Ridho di Lini Belakang Persija? Mauricio Souza Buka Suara
Terkini
-
Tak Pernah Terima Surat, Kuasa Hukum Heran Dahlan Iskan Jadi Tersangka
-
Pembiayaan ESG BBRI Tembus Rp796 Triliun per Triwulan I 2025
-
Polda Jatim Tetapkan Dahlan Iskan Tersangka, Dugaan Kasus Penggelapan?
-
5 Benda Penangkal dan Penghancur Santet Paling Ampuh, Mitos atau Fakta?
-
Harga Seragam Siswa Baru di Sekolah Dikeluhkan, DPRD Jatim Kasih Saran untuk Dinas Pendidikan