SuaraJatim.id - Bayi laki-laki ditemukan mengapung di antara enceng gondok di Sungai Jagir, Wonokromo, Surabaya pada Rabu (8/1/2024).
Saksi Faradila Ulfa Diwa warga Bratang Gede yang melihat pertama kalinya. Awalnya, dia hanya melihat benda yang mengapung di antara enceng gondok. Setelah diamati ternyata bayi.
“Saya saat itu lewat jembatan pukul 13.00 dan melihat ada bayi yang sudah mengapung diantara tanaman enceng gondok. Semula saya pikir benda lainnya yang mengapung ternyata seorang bayi,” kata Faradila dilansir dari TIMES Indonesia--partner Suara.com.
Bayi tersebut berada di antaranya enceng gondok dan tumpukan sampah di Sungai Jagir.
Baca Juga: Viral Kecamatan Asemrowo Surabaya Digeruduk Massa: Saya Kaget, Takut dan Langsung Lari
Fadilah langsung melaporkan temuannya kepada Polsek Wonokromo. Petugas gabungan dari kepolisian dan BPBD Kota Surabaya lalu mendatangi lokasi.
"Bayi laki-laki usia nggak tahu tapi ada ari-arinya (sudah rusak). Kondisi bayi sudah bengkak,” katanya.
Temuan bayi tersebut lantas ditindaklanjuti dengan mengevakuasinya dan membawanya ke RSUD Dr. Soetomo.
“Bayi itu ditemukan mengambang di sungai bawah pintu air Jagir sisi utara. Setelah petugas datang bayi dievakuasi oleh petugas BPBD dan SAR,” kata Perwira Pengawas (Pawas) Polsek Wonokromo Iptu Mujiono.
Polisi masih mendalami kasus temuan bayi tersebut. Belum diketahui asal usulnya. "Kita belum tahu dugaan dibuang orang tuanya atau gimana. Nanti pengembangan dari penyidik Reskrim," katanya.
Baca Juga: Aliansi Ulama dan Tokoh Jatim Tolak Waterfront Land Surabaya: Pak Prabowo Dengarkan Suara Rakyat!
Berita Terkait
-
5 Kontroversi UD Sentoso Seal: Bantah Tahan Ijazah Eks Karyawan, Kelakuan Bos Bikin Wamenaker Murka
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
Profil Jaiden Law, Winger Keturunan Surabaya Kelahiran Sydney yang Bakal Trial di Klub Spanyol
-
Rayhan Hanan Buka-bukaan Soal PR Besar Persija Jakarta, Optimis Bangkit?
-
BRI Liga 1: Imbangi Persija, Misi Persebaya Surabaya Masih Belum Tuntas?
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Batik Tulis Lokal Go Internasional dengan Dukungan BRI
-
Makin Ramah Pengguna, BRImo Hadir dengan Bahasa Indonesia dan Inggris
-
Pendaftaran Tanah Elektronik: Khofifah Dorong Notaris & PPAT Jatim Lebih Efisien!
-
Berikut Ini Kisah Sukses Bening by Helena Bersama BRI
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT