SuaraJatim.id - Beredar foto seorang laki - laki dan perempuan diduga merupakan pasangan selingkuhan viral di media sosial (medsos). Dinarasikan, keduanya diduga kepala desa (kades) dan sekretaris desa (sekdes) di Lamongan.
Menurut informasi yang dikumpulkan, si pria mirip kades di salah satu desa di Kecamatan Karanggeneng. Sedangkan sang wanita merupakan sekdesnya.
Dalam foto yang beredar, terlihat keduanya berada di sebuah ruangan. Pria tersebut tidak memakai baju, sedangkan wanita masih mengenakan pakaian.
Melansir dari Beritajatim.com --- partner Suara.com, Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi mengaku sudah mendapat informasi mengenai foto tersebut sejak 13 Mei 2025. Pihaknya juga telah mendapatkannya.
“Ya, saya mendapatkan informasi itu. Foto-foto itu juga saya sudah mendapatkan,” kata Yuhronur, Rabu, 14 Mei 2025.
Dia menyebut, beberapa pengurus Badan Permusyawaratan Desa (BPD) desa dan tokoh masyarakat sudah menjadwalkan pertemuan untuk membahas foto yang viral tersebut. “Para tokoh masyarakat dan pengurus BPD akan bertemu dengan saya untuk melaporkan hal itu,” katanya.
Yuhronur masih mempelajari foto - foto yang beredar tersebut. Jika memang terbukti, tentunya akan saksi tegas.
“Tentu akan ada sanksi jika memang benar, tapi saya minta semuanya untuk menunggu dulu, kita pelajari dulu” ucapnya.
Sementara itu, ada informasi istri kades di Kecamatan Karanggeneng tersebut melaporkan kasus dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) ke polisi.
Baca Juga: Viral Warga Blitar Tergeletak Terluka Parah, Penyebabnya Masih Misteri
Laporan tersebut dilayangkan NK, istri Kades IF beberapa hari sebelum foto - fotonya beredar luas di medsos. Dalam foto yang viral itu, tampak seorang pria yang tidak mengenakan baju duduk berdampingan dengan seorang wanita yang masih mengenakan pakaian.
Kasatreskrim Polres Lamongan, AKP Rizky Akbar Kurniadi membenarkan mengenai laporan yang dilayangkan NK tersebut.
“Betul mas, dilaporkan ke Polres Lamongan dan ditangani Satreskrim Polres Lamongan,” ujar AKP Rizky Akbar Kurniadi, Kamis, 15 Mei 2025.
AKP Rizky saat ini masih melakukan pendalaman terkait laporan tersebut. Pihaknya sedang menyiapkan pemanggilan sejumlah saksi terkait kasus KDRT. “Saat ini kami baru membuat undangan klarifikasi untuk saksi - saksi,” tuturnya.
Kasus KDRT yang dialami NK diduga terjadi pada Bulan April Tahun 2025.
Menurut informasi yang dihimpun, kronologi KDRT bermula saat IF meminta ponsel milik anaknya, yang diduga berisi bukti foto - foto perselingkuhannya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Bebas Bersyarat 2 Napi Lapas Blitar Dicabut, Buntut Aniaya Napi hingga Tewas
-
4 WNA Perempuan Pencuri Emas 135 Gram di Surabaya Diciduk, Beraksi Saat Malam Natal
-
Cuaca Ekstrem Mengancam Jawa Timur hingga 20 Januari, Berpotensi Banjir dan Longsor
-
Banjir Bengawan Jero Rendam Puluhan Sekolah di Lamongan, Siswa Dijemput Pakai Perahu
-
Ratusan Tukang Jagal Bawa Sapi ke DPRD Surabaya, Tolak Relokasi RPH Pegirian ke Tambak Osowilangun