Hina Nabi Muhammad di Medsos, Pemuda di Gresik Ditangkap Polisi

Pemilik akun itu menampilkan sesosok yang disebut wajah Rasulullah beserta tulisan yang provokatif.

Chandra Iswinarno
Jum'at, 17 April 2020 | 21:50 WIB
Hina Nabi Muhammad di Medsos, Pemuda di Gresik Ditangkap Polisi
Ilustrasi media sosial Facebook (Shutterstock).

SuaraJatim.id - Seorang pemuda berinisial MS (21) warga Desa Sido Rukun, Kecamatan Gresik ditangkap amarat kepolisian. Pemicunya pemuda telah meunggah gambar berbau penghinaan kepada Nabi Muhammad SAW.

Sontak postingan pemuda itu membuat geger warganet. Sebab, pemilik akun itu menampilkan sesosok yang disebut wajah Rasulullah beserta tulisan yang provokatif.

Dengan tulisan wajah Muhammad direkontruksi berdasarkan ayat Alquran, yakni, pembunuh, hidup dari rampasan dan main perempuan.

Pemilik akun Vladimir Ronin itu selain memosting gambar melecehkan, juga memberikan keterangan di kolom komentar. Bertuliskan ‘Ini wujud nabimum tolol nontonnya najis banget anjing’.

Baca Juga:Penghina Nabi Lewat Lagu Aisyah Akui Motifnya Ubah Lirik Hanya buat Guyonan

Sementara itu, Kapolres Gresik AKBP Kusworo Wibowo mengaku sudah mengamankan pelaku penghina Nabi Muhaamad. Menurutnya dari keterangan berbagai pihak, yang bersangkutan mengalami gangguan mental.

Kendati demikian, pihaknya tetap melakukan penyelidikan lebih lanjut. Yaitu dengan memeriksakan kejiwaannya di rumah sakit.

“Dari keterangan para tetatangga dan keluarga, memang pemuda ini mengalami gangguan mental, saat ini masih dalam penyelidikan,” kata Kapolres saat dihubungi melalui sambungan selulernya pada Jumat (17/4/2020).

Kontributor : Amin Alamsyah

Baca Juga:Diiringi Teriakan Takbir, Penghina Nabi Muhammad Ditangkap Polisi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini