SuaraJatim.id - Tagar #Pencitraan sempat jadi trending di Twitter beberapa lama. Banyak warganet menulis tagar pencitraan dalam cuitan mereka di Twitter sambil menautkan link berita blusukan Menteri Sosial Tri Rismaharini.
Risma memang bikin berisik netizen akhir-akhir ini lewat sejumlah aksi blusukannya di Jakarta. Mulai dari blusukan ke bawah kolong jembatan, terakhir video blusukan menemui tuna wisma di pinggir jalan.
Politisi Partai Gerindra Fadli Zon pun ikutan berisik di Twitter terkait trending tagar #pencitraan dan gaduh 'blusukan' yang dibahas warganet.
Meskipun tidak menunjuk langsung ke Risma, tapi cuitan Fadli Zon ini diunggah saat berita blusukan Risma sedang ramai-ramainya.
Baca Juga:Risma Mau Tampung Gelandangan Sudirman, Dinsos DKI: Mereka Warga Sekitar
"Blusukan secara proporsional bagus saja sbg cara melihat langsung lapangan. Tp klu kecanduan blusukan maka harus diperiksa jgn2 gangguan 'gila pencitraan'."
Sebelumnya, aksi blusukan Risma ini juga sempat menuai komentar minor warganet ketika akun @smart.gram mengunggah video Risma tengah berbincang dengan seorang tuna wisma.
Dalam video itu Risma tampak mengajak para tuna wisma untuk berbincang. Dia memberikan beberapa pertanyaan kepada para tuna wisma tersebut.
Tak hanya itu, Risma juga menawarkan salah seorang tuna wisma untuk dibantu pulang ke daerah asal. Namun aksi Risma ini justru menuai kritikan warganet.
"Bagus sih, menteri sosial blusukan ke seluruh Indonesia dong," balas akun Dwi_mulyo****.
Baca Juga:Blusukan ke Kolong Jembatan, Mensos Risma Incar DKI 1 dan Pilpres 2024?
"Indonesia sangat luas," komentar akun inausau***.
"Kok tiba-tiba di Jakarta banyak gelandangan ya? Tapi salut juga sih di saat lagi susah makan mereka tetap bisa beli masker yang standard dan seragam," ujar akun bangmu***.
"Apakah blusukan ini cuman pencitraan untuk menaikan pamor jadi Capres 2024?" timpal akun remukan_rempe****.