SuaraJatim.id - Salah satu musisi top tanah air, Erdian Aji Prihartanto atau yang akrab dipanggil Anji dibekuk Satreskoba Polda Metro Jaya Jakarta. Anji ditertangkan dalam kasus narkoba.
Setelah dites urine, Anji positif mengonsumsi narkoba. Dijelaskan Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKBP Ronaldo Maradona Siregar, polisi akan terus mendalami kasus narkoba yang menjerat pelantun lagu 'Dia' tersebut.
"Saat ini anggota saya, penyidik dari Satresnarkoba masih melakukan pemeriksaan mendalam. Ada banyak hal yang harus kami pelajari, setelah kami menangkap yang bersangkutan dan mengamankan beberapa barang bukti," katanya, dikutip dari timesindonesia.co.id, jejaring media suara.com, Senin (14/6/2021).
Ronaldo menambahkan, pihaknya akan menggali sejumlah fakta-fakta soal narkoba dari keterangan Anji. Mulai dari mana narkoba tersebut didapat dan siapa saja yang terlibat.
Baca Juga:Polisi Gelar Rilis Kasus Narkoba Anji Besok?
"Kalau kami sudah dapatkan fakta-faktanya nanti akan kami sampaikan dalam konferensi pers, apa-apa saja, dari mana, siapa-siapa saja yang terlibat dan sebagainya itu nanti akan kami jawab," ujarnya.
Selain Anji, kasus narkoba juga pernah menjerat sejumlah musisi besar tanah air. Salah satunya Fariz RM. Selain Faris, masih ada banyak lagi. Berikut ini deretan musisi besar yang pernah ditangkap gara-gara kasus narkoba:
1. Ahmad Albar
2007 lalu heboh terungkapnya kasus penyalahgunaan narkoba oleh musisi rock yang juga pentolan grup legendaris God Bless Ahmad Albar. Saat itu penangkapan dilakukan setelah ditemukan bukti 400 lebih butir ekstasi di apartement Ahmad Albar.
2. Fariz RM
Baca Juga:Jaga Perasaan Anak, Sheila Marcia Ogah Komentari Kasus Narkoba Anji
Musisi besar lainnya adalah Fariz RM. Fariz pernah menjalani hukuman di penjara tiga kali karena terjerat narkoba. yakni pada tahun 2007, dan 2015, 2018
- 1
- 2