Manchester United Kembali Gagal Menang, Bagaimana Perasaan Ganjar-Mahfud Hari Ini?

Kegagalan Liverpool kalahkan MU, rupanya membuat calon presiden (capres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo bereaksi.

Galih Prasetyo
Senin, 18 Desember 2023 | 08:00 WIB
Manchester United Kembali Gagal Menang, Bagaimana Perasaan Ganjar-Mahfud Hari Ini?
Tendangan gelandang Manchester United #04 Sofyan Amrabat (2 kanan) diblok oleh gelandang Liverpool #07 Luis Diaz (tengah) dan kiper Manchester United asal Kamerun #24 Andre Onana selama pertandingan pekan ke-17 Liga Inggris antara Liverpool vs Manchester United di Anfield di Liverpool, barat laut Inggris pada 17 Desember 2023. Paul ELLIS / AFP.

SuaraJatim.id - Liverpool gagal meraih tiga poin saat melawan Manchester United (MU) di Stadion Anfield dalam lanjutan Liga Inggris, Senin (18/12) dinihari Wib. Anak asuh Jurgen Klopp itu harus puas dengan hasil imbang tanpa gol.

Melawan Manchester United di Anfield, Liverpool tak mampu mencetak gol meski unggul pemain. Manchester United bermain 10 orang setelah Diogo Dalot mendapat kartu merah di menit akhir pertandingan.

Hasil ini mungkin cukup memuaskan bagi pendukung Manchester United. Maklum saja, catatan pertandingan tim berjuluk Red Devils itu cukup buruk.

Sebelum hasil imbang melawan Liverpool, MU kalah 0-1 dari Bayern Munich di Liga Champions serta ditekuk 0-3 oleh Bournemouth. Dari 5 laga terakhir, MU hanya menang 1 kali, kalah 3 kali dan 1 kali imbang.

Baca Juga:Pemain Berdarah Surabaya Julian Oerip Bikin Malu Legenda MU Robin van Persie dan Anaknya

Kegagalan Liverpool kalahkan MU, rupanya membuat calon presiden (capres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo bereaksi. Ganjar lewat akun X miliknya komentari hasil imbang MU.

Ganjar cukup puas dengan hasil imbang yang diraih oleh anak asuh Erik ten Hag. Ganjar pun berikan pujian untuk penampilan kiper MU, André Onana. Menurut Ganjar penampilan Onana cukup apik.

"Walau dikucilkan dan ditekan berkali-kali, tapi tetap mampu mengimbangi. Onana malam ini keren sekali. GGMU," tulis Ganjar di akun X miliknya @ganjarpranowo.

Mengutip dari catatan Whoscored, Onana mencatatkan 8 kali penyelamatan. Lebih baik dibanding kiper Liverpool, Allison Becker yang hanya 2 kali penyelamatan. Onana memiliki presentase 7,92.

Jika Ganjar berekasi dengan hasil imbang MU, calon wakil presidennya, Mahfud MD belum buka suara.

Baca Juga:Transaksi Janggal Triliunan Rupiah Jelang Pemilu 2024, Mahfud MD: Kalau Itu Uang Haram, Tangkap!

Ganjar-Mahfud MD Pendukung MU

Seperti diketahui, baik Ganjar ataupun Mahfud MD diketahui sama-sama fans Manchester United. Mahfud MD di akun Twitter miliknya kerap mencuitkan tentang klub Liga Inggris tersebut.

Beberapa waktu lalu, Mahfud MD sempat ditanya netizen perihal klub bola favoritnya. Ia pun dengan lugas menjawab Manchester United dan Madura United.

"Pak Mahfud suda sama klub bola apa?" tanya salah satu akun Twitter.

"Dua MU: Manchester United dan Madura United. Hehe. Mouly suka klub apa?" jawab Mahfud MD.

Sementara Ganjar Pranowo punya cerita tersendiri soal kesukaannya pada Manchester United. Ada dua faktor yang melatarbelakangi.

Faktor pertama kata Ganjar bahwa yang suka sepak bola sebenarnya sang istri, Siti Atikoh. Hal ini disampaikan Ganjar dalam video podcast yang kemudian ia unggah ulang di akun Instagram miliknya pada 12 September 2021.

Dalam video itu, Ganjar mengakui kalau dirinya menggemari Manchester United karena dipengaruhi oleh sang istri, Siti Atikoh.

"Pertamanya kan saya PDI gitu kan bajunya merah. Jadi waktu itu yang gila banget bola itu istri saya," ungkap Ganjar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini