Fakta-Fakta Petasan Meledak Tewaskan Remaja Sidoarjo: Terdengar Seperti Ban Kontainer Meletus

Lagi-lagi petasan membawa petaka. Seorang remaja di Sidoarjo tewas akibat mercon yang dirakit meledak.

Baehaqi Almutoif
Sabtu, 23 Desember 2023 | 08:07 WIB
Fakta-Fakta Petasan Meledak Tewaskan Remaja Sidoarjo: Terdengar Seperti Ban Kontainer Meletus
Suasana rumah ledakan mercon di Sidoarjo. [beritajatim.com]

2. Terdengar Ban Kontainer Meletus

Ifa, tetangga korban saat kejadian tidak jauh dari rumah korban. Dia mendengar suara ledakan seperti ban kontainer meletus. Setelah dicek, ternyata dari rumah Dimas. “Suaranya keras, seperti ban kontainer meletus, duarr,” kata Ifa.

Adi, pemuda desa tempat korban menuturkan, suara ledakan terdengar cukup keras hingga jarak 100 meter. “Duar, suaranya sampai terdengar dari jarak 100 meteran,” ungkapnya.

3. Kondisi Rumah Porak-poranda

Baca Juga:Deltamania Kecam Aksi Buang Sampah di Depan Pendopo Bupati Sidoarjo

Korban ditemukan tewas terpanggang dalam kamarnya dengan kondisi sulit dikenali. Kamar korban porak-poranda hancur. Petugas langsung membawa korban ke RS Bhayangkara Pusdik Gasum Porong.

4. Korban Dikenal Sebagai Peracik Petasan

Korban selama ini juga dikenal sebagai peracik petasan saat lebaran maupun tahun baru. Diduga saat kejadian, korban sedang merakit mercon.

Petugas Inafis Polresta Sidoarjo mengamankan satu sak diduga selongsong kertas mercon yang belum diisi mesiu.

Kapolsek Taman Kompol Anggono menyatakan kalau penyebab pastinya nanti dari unit identifikasi. “Namun dugaan akibat petasan,” tandasnya.

Baca Juga:Buntut Pendemo Buang Sampah di Depan Pendopo Sidoarjo, Satpol PP Buru Provokator

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini