Mengenal Bobby Gemoy Milik Prabowo Subianto, Kucing Kesayangan Punya Akun Media Sosial Hingga Ribuan Penggemar

Kucing Prabowo, Bobby Gemoy ini memiliki beberapa fakta unik, mulai dari akun media sosial hingga ribuan pengikut (penggemar).

Andi Ahmad S
Sabtu, 30 Desember 2023 | 23:25 WIB
Mengenal Bobby Gemoy Milik Prabowo Subianto, Kucing Kesayangan Punya Akun Media Sosial Hingga Ribuan Penggemar
Kucing Kesayangan Prabowo Subianto yakni Bobby Gemoy [Instagram Prabowo]

Beberapa waktu lalu, Bobby turut serta dalam sebuah pameran bertajuk JAK-CATS. Potretnya diambil oleh fotografer bernama Ted van der Hulst.

Dalam foto menjadikannya model, terlihat sorot mata tajam dari Bobby namun tetap menggemaskan. Dia pun menjulurkan lidah, membuat pengunjung yang mengabadikan foto dengan hasil karya tersebut.

4. Bobby Gemoy Bisa Ngambek

Sebagai hewan kesayangan, Bobby bebas berlalu-lalang di rumah Prabowo. Bahkan ia pernah melintas saat pemiliknya sedang mengadakan pertemuan dengan orang lain.

Baca Juga:Prabowo-Gibran Dominan di Jabar dan Jatim, AMIN dan Ganjar-Mahfud Tertinggal Jauh?

Akun Instagram bobbythek4t milik Bobby, kucing peliharaan Prabowo Subianto. [Instagram/captured]
Akun Instagram bobbythek4t milik Bobby, kucing peliharaan Prabowo Subianto. [Instagram/captured]

Kendati demikian, Bobby ternyata juga bisa ngambek sama Prabowo. Hal ini terungkap dari keterangan di salah satu foto.

Dalam keterangan diungkapkan jika Prabowo pernah lupa berpamitan kepada Bobby saat hendak pergi ke Hambalang.

Sedikit Mengulas Tentang Prabowo.

Letnan Jenderal TNI (Purn.) H. Prabowo Subianto Djojohadikusumo lahir di Jakarta, 17 Oktober 1951.

Dia saat ini berumur 72 tahun, dia adalah seorang politisi, pengusaha, dan perwira tinggi militer Indonesia berdarah Jawa Banyumasan-Minahasa, karena keluarga ayahnya berasal dari Kebumen dan Banyumas dan ibunya berasal dari Manado.

Baca Juga:Gibran Buktikan Toleransi di Debat Cawapres, Netizen: Tenang Saja Mas Pasti Aku akan Membalasmu

Ia menempuh pendidikan dan jenjang karier militer selama 28 tahun sebelum berkecimpung dalam dunia bisnis, politik dan pemerintahan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini