SuaraJatim.id - Regina Ivanova Juara Indonesian Idol musim ke tujuh tahun 2012, memastikan tak bisa memenuhi panggilan penyidik Subdit Indagsi Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Jatim pada Selasa (21/1/2020).
Sedianya, Regina diperiksa bersama Tata Janeeta dalam kasus investasi bodong MeMiles yang dikelola PT Kam And Kam.
"Dua saksi TJ (Tata Janeeta) dan R (Regina Ivanova) sudah mengonfirmasi tidak bisa hadir dan minta direschedule," jelas Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko pada Selasa (21/1/2020).
Mengenai waktu pemanggilan kembali Tata Janeeta dan Regina, Trunoyudo masih belum bisa memberikan kepastian. Menurutnya, hal itu menjadi otoritas penyidik.
"Nanti otoritas penyidik lah bagaimana untuk teknis reschedule apakah dengan pemanggilan pertama kemudian reschedule atau jadwal tanggal mundur, ataukah dengan mekanisme pemanggilan yang kedua. Ini teknis nanti otoritas penyidik dalam hal ini," katanya.
Dengan tidak hadirnya dua nama yang sudah disebutkan, mantan Kabid Humas Polda Jabar ini menghimbau agara para saksi yang sudah dipanggil bisa meluangkan waktunya.
"Kembali kami menghimbau ya, pemeriksaan ini terhadap status saksi khususnya pada beberapa nama yang sudah disebutkan. Seyogyanya sebagai warga negara yang baik walaupun kita sadari ada profesi dalam hal public figure, semakin cepat dalam proses pemeriksaan ini akan semakin selesai dalam berkas perkara ini ya."
Kontributor : Achmad Ali
Baca Juga: Peran Siti Badriah Hingga Dikaitkan dengan Investasi Bodong MeMiles
Berita Terkait
-
Peran Siti Badriah Hingga Dikaitkan dengan Investasi Bodong MeMiles
-
Siti Badriah Mangkir Panggilan Polisi Terkait Kasus MeMiles, Kenapa?
-
Biar Gonta-ganti Tas dan Bayar Cicilan Mobil, Pinkan Terima Ajakan MeMiles
-
Anggap Tak Jelas, Pinkan Mambo Tolak Jadi Member Memiles
-
Pinkan Mambo Mengaku Pernah Ditawari Gabung MeMiles
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
Terkini
-
Menteri PU: Semua Bangunan Pondok Pesantren Akan Dievaluasi
-
Tragedi Ponpes Al Khoziny: DPRD Jatim Ingatkan Pemprov Bisa Gunakan Dana Cadangan
-
Hotel Dekat Island Hospital Penang yang Nyaman untuk Keluarga
-
Nelayan Jatim Terjepit Harga Solar: Pemprov Harus Segera Bertindak
-
Angin Kencang Terjang Lumajang, 4 Rumah Rusak Berat