SuaraJatim.id - Sebanyak 27 pekerja Metro TV Biro Surabaya dikabarkan terpapar virus Covid-19. Kekinan, semuanya tengah menjalani perawatan di Rumah Sakit Darurat Lapangan (RSDL) Indrapura, Surabaya.
Informasi tersebut beredar melalui pesan berantai di WhatsApp Group (WAG).
"Sekitar 27 kru Metro TV Biro Surabaya positif COVID-19 dan hari ini masuk RS Lapangan. Dari total kru sekitar 35 orang, 27 positif. Semoga lekas sembuh, dan kita semua di sini sehat-sehat terus. Jangan lupa olah raga, jaga kesehatan diri, dan berdoa pada Tuhan bukan pada ATM".
Dikonfirmasi mengenai kabar ini, dokter ahli RSDL Indrapura dr Christrijogo Sumartono membenarkannya. Ia menyampaikan bahwa semua pekerja Metro TV yang dirawat saat ini dalam kondisi stabil.
Baca Juga: Habis Libur Panjang, Zona Merah Covid-19 di Jatim Bertambah Jadi 4 Daerah
"Mungkin dia di kantornya mengadakan tracing terus kemudian diswab dan positif karena beberapa rumah sakit penuh makanya saya masukkan ke tempat saya," ujarnya saat dikonfirmasi, Kamis (3/12/2020).
Chris juga mengatakan bahwa kondisi mereka ketika masuk rumah sakit lapangan dalam kondisi baik-baik saja. Mereka merupakan Orang Tanpa Gejala (OTG).
"Kondisinya baik-baik semua tadi masuk baik-baik semua gak ada gejala apa-apa," ujarnya.
Chris menambahkan bahwa semua pekerja Metro TV masuk ke RSDL Indrapura siang tadi. Semuanya dipastikan mendapatkan perawatan karena kapasitas rumah sakit masih longgar.
"Kami memang membuat rumah sakit itu kalau gak salah 357 bed kalau full penuh. Sampai hari ini kami sekitar 212 yang terisi," kata dia.
Baca Juga: Sudah 4 Kepala Daerah di Jatim Positif Covid-19, Terakhir Wali Kota Malang
Sementara itu, Head of Corporate Communications Metro TV Fifi Aleyda Yahya, mengatakan secara tertulis kalau pihaknya meminta doa agar seluruh yang positif COVID-19 segera sembuh.
"Mari kita terus ikhtiar menjaga kesehatan dengan menggunakan masker, menjaga jarak dan rajin cuci tangan," katanya.
Kontributor : Arry Saputra
Berita Terkait
-
Jadi Sorotan Usai Tayangan Medali Giveaway, Metro TV Punya Siapa?
-
Perjalanan Kontroversi Medali 'Giveaway' Gregoria Mariska, Hingga Metro TV Bernasib Seperti Ini
-
Gibran Ikut Sentil Metro TV Soal 'Giveaway' Medali Gregoria Mariska: Kok Gitu Sih?
-
Biden Positif COVID-19, Pertanyaan Muncul Tentang Pencalonan Ulang
-
Jalankan Tugas Presiden, Kamala Harris Gantikan Biden yang Sedang Terkena COVID-19
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Bawaslu Jatim Minta Hormati Masa Tenang: Jangan Ada Pengumuman Hasil Survei
-
Pesan Penting Said Abdullah untuk Kader PDIP Jatim di Masa Tenang
-
Tega! Kronologi Suami di Gresik Aniaya Istrinya Hingga Meninggal
-
Gunakan Alat Seadanya, Emil Dardak Ikut Turunkan APK
-
APK Calon Kepala Daerah Dibersihkan dari Jalanan Kota Surabaya