SuaraJatim.id - Tragis nian dialami pasangan sejoli muda-mudi di Kabupaten Mojokerto ini. Keduanya terlibat kecelakaan setelah sepeda motornya tabrakan dengan dump truk di Jalan Raya Dusun Kejambon, Desa Gondang, Kecamatan Gondang.
ANA (14), inial seorang pemuda asal Desa Sumbersono, Kecamatan Dlanggu, kabupaten setempat, yang mengendarai sepeda motor Honda GL tanpa nopol membonceng pacarnya, Rahmadini warga Desa Mlaten, Kecamatan Puri. Motor yang dikendarai sejoli ini menabrak dump truk, Selasa (15/06/2021).
Saat kecelakaan itu keduanya terjatuh di jalan raya. Keduanya dalam posisi berpelukan mengalami luka parah. ANA tewas saat dievakuasi ke rumah sakit, sementara Rahmadini mengalami luka-luka berat.
Kronologis peristiwa bermula saat kendaraan dump truck nopol S 9024 UN dikendarai Nur Afandi (28) warga Desa Bleberan, Kecamatan Jatirejo, melaju dari arah barat ke timur. Sementara motor yang dikendarai ANA dan pacarnya melaju dari arah sebaliknya.
Diduga korban mengambil haluan terlalu ke kanan sehingga saat kendaraan dump truk melintas tidak bisa menghindar. Karena jarak kedua kendaraan sudah dekat sehingga adu moncong pun tak bisa dihindari.
Akibat adu moncong tersebut, kedua korban terjatuh dengan posisi pengendara memeluk Rahmadini. Korban meninggal saat dievakuasi ke RS Sumber Glagah Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto.
Sementara perempuan yang diboceng, Rahmadini mengalami luka berat dan harus menjalani perawatan di RS Sumber Glagah Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto. Petugas dari Unit Laka Satlantas Polres Mojokerto yang ke lokasi kejadian langsung melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).
Kanit Laka Satlantas Polres Mojokerto, Ipda J Wihandoko mengatakan, kecelakaan lalu-lintas menyebabkan satu orang pengendara sepeda motor meninggal.
"Iya, kendaraan yang dikendarai korban tidak sesuai spectek yang ada. Dia menggunakan ban kecil, knalpon brong, spion tidak terpasang," katanya, dikutip dati beritajatim.com, jejaring media suara.com.
Baca Juga: Seorang Warga Kota Mojokerto Meninggal Diduga Covid-19, Puluhan Kontak Erat Dites Swab
Berita Terkait
-
Seorang Warga Kota Mojokerto Meninggal Diduga Covid-19, Puluhan Kontak Erat Dites Swab
-
Buaya di Kali Sadar Mojokerto Ditangkap Warga Pakai Sarung, Ini Penampakannya
-
Di Mojokerto Juga Viral Kemunculan Buaya di Sungai Sadar
-
Enggak Kalah Keren, Deretan Wisata Sejarah di Mojokerto Ini Wajib Kamu Singgahi
-
Habis Cerai, Janda Cantik di Mojokerto Gantung Diri di Jendela Kamar
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Ingin Liburan Keluarga di Akhir Tahun? Ini Destinasi Wisata Populer di Bintan yang Bisa Jadi Pilihan
-
Geger 7 Ekor Ular Piton Muncul di Tempat Sampah Sekolah Surabaya, Waspada Musim Hujan!
-
Kecelakaan Tragis di Tol Jombang, Pejalan Kaki Tewas Usai Tabrakkan Diri ke Truk Box!
-
Derita Warga Korban Erupsi Gunung Semeru: Rumah Tertimbun, Yang Tersisa Selimut dan Bantal!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!