SuaraJatim.id - Universitas swasta terbaik di Surabaya. Kota Surabaya merupakan salah satu kota Metropolitan terbesar di Indonesia. Tak heran jika kota ini juga terkenal memiliki universitas berkualitas jempolan. Tak hanya universitas negeri yang menjadi unggulan, tetapi universitas swastanya tak kalah bagus.
Berikut universitas swasta terbaik di Surabaya berdasarkan klasterisasi pendidikan tinggi dari Kemendikbudristek 2020. Daftar dalam bentuk klasterisasi pendidikan tinggi ini adalah pemetaan atas kinerja akademik universitas di Indonesia. Kinerja dinilai berdasarkan empat unsur mulai input hingga output. Adakah kampusmu?
Universitas Surabaya didirikan pada 1966 oleh tokoh-tokoh penting di kalangan masyarakat, pendidik, pengusaha, dan pemerintah pada zamannya. Sebelumnya, namanya adalah Universitas Trisakti Surabaya. Saat ini namanya lebih dikenal dengan sebutan Ubaya.
Baca Juga: 10 Universitas di Surabaya, Negeri dan Swasta Lengkap dengan Sejarahnya
Terdapat beragam jurusan yang bisa kamu pilih di universitas swasta terbaik di Surabaya ini. Antara lain, Farmasi, Hukum, Bisnis dan Ekonomika, Psikologi, Teknik, dan masih banyak lainnya. Selain program S1, ada juga program D3 di Politeknik Ubaya. Universitas Surabaya mendapatkan urutan ke-30 secara umum dan 15 pada klaster 2.
Universitas yang berada dalam naungan Yayasan Pendidikan Petra Surabaya ini sudah ada sejak 1961. Yayasan Pendidikan Petra sendiri membuka sekolah untuk tingkat TK, SD, SMP, SMA, SMK, hingga universitas. Universitas Kristen Petra mendapatkan urutan ke-21 secara umum dan 6 pada klaster 2.
Universitas ini memiliki delapan fakultas dengan berbagai program studi. Fakultas tersebut antara lain, Fakultas Ekonomi, Ilmu Komunikasi, Teknologi Industri, serta Teknik Sipil dan Perencanaan. Kampus UKP sudah menerapkan teknologi dalam berbagai kegiatan mahasiswa sehingga berhasil menduduki posisi ke-4 versi penilai Kinerja Penelitian Dikti.
3. Universitas Katolik Widya Mandala
Baca Juga: Info Vaksin Surabaya 20 Oktober 2021, Ada Vaksinasi Bhineka Hari Ini
Universitas ini juga termasuk sebagai kampus berumur tua, karena berdiri sejak 1958. Gedung kampusnya berada di tiga lokasi berbeda di Surabaya, yakni gedung kampus di Jalan Dinoyo 42 untuk Fakultas Bisnis, Fakultas Ilmu Komunikasi, dan Fakultas Teknologi Pertanian.
Selain itu, gedung kampus di Jalan Kalijudan 38 yang dihuni oleh Fakultas Teknik dan Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan. Terakhir adalah gedung kampus Jalan Dinoyo 48 untuk Program Pascasarjana. Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya mendapatkan urutan ke-46 secara umum dan 31 pada klaster 2.
4. Universitas 17 Agustus 1945
Universitas ini dikenal dengan nama UNTAG dan sudah ada sejak 1958. Universitas ini terletak di Jalan Semolowaru 45, dengan 6 fakultas. Sebanyak enam fakultas ini meliputi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Fakultas Hukum, Fakultas Ekonomi, Fakultas Psikologi, Fakultas Teknik, dan Fakultas Sastra. Universitas 17 Agustus 1945
Surabaya masuk ke dalam klaster 3 dan mendapatkan urutan ke-53 secara umum dan 4 pada klaster 3.
Universitas yang satu ini mengedepankan nilai kewirausahaan. Dengan begitu, setiap ilmu dari jurusan yang diajarkan akan dikaitkan dengan dunia bisnis supaya para mahasiswa yang lulus bisa meniti karier profesional maupun menjadi pebisnis handal.
Ada beberapa fakultas yang bisa kamu pilih, seperti Fakultas Manajemen dan Bisnis, Fakultas Industri Kreatif, Fakultas Teknologi Informasi, Fakultas Psikologi, Fakultas Pariwisata, Fakultas Ilmu Komunikasi dan Media Bisnis, Fakultas Kedokteran, serta Fakultas Entrepreneurship dan Humaniora. Universitas Ciputra Surabaya masuk ke dalam klaster 3 dan mendapatkan urutan ke-55 secara umum dan 6 pada klaster 3.
Berita Terkait
-
Meski Akui Kualitas Persija, Paul Munster Tak Beri Motivasi untuk Persebaya
-
Anak Ivan Sugianto Kini Berurai Air Mata, Reaksinya Saat Sang Ayah Bertindak Arogan Diungkit Netizen
-
Selamat! Ivan Sugianto Akhirnya Go International, Presiden Harus Menanggung Malu?
-
Dua Istri Hakim PN Surabaya Diperiksa Terkait Perkara Ronald Tannur
-
Skandal Suap Vonis Bebas Ronald Tannur, Kejagung Periksa Istri Hakim PN Surabaya Dalami Peran Ibu Terdakwa
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Hari Kesehatan Nasional Ke-60, Pj. Gubernur Adhy Apresiasi Tim Yankes Bergerak Layani 1.067 Masyarakat Pulau Kangean
-
Redaktur Eksekutif Suara.com Bagi Tips ke Siswa SMK Gresik Kembangkan Industri Kreatif
-
Survei Pilgub Jatim Versi Poltracking: Makin Mengerucut Jelang Detik-detik Akhir
-
Cawagub Risma akan Normalisasi Sungai Kali Porong untuk Sumber Air: Kalau Beli Mahal
-
Terkuak Pemicu Pembacokan Sampang, Polda Jatim Beberkan Motif Sebenarnya