SuaraJatim.id - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengungkapkan, Jembatan Ngaglik di Kabupaten Lamongan, Jawa Timur yang ambles pada Selasa (29/3/2022) lalu diperkirakan akan bisa kembali digunakan pada h-10 lebaran.
Saat ini excavator sudah diturunkan untuk membongkar dan membersihkan jembatan yang runtuh. Hal itu diketahui dari unggahan official akun instagram dirinya di @khofifah.ip.
Khofifah membagikan tiga foto yang memperlihatkan dua excavator tengah membongkar dan membersihkan jembatan.
"Warga Jatim Yang Baik : Jembatan Ngaglik di Kab. Lamongan pada Selasa (29/3) pukul 14.00 WIB mengalami ambles. Pemerintah Provinsi Jatim langsung kordinasi dengan Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Jawa Timur-Bali untuk menangani dan segera membangun kembali akses jalan. Mengingat berada di jalan poros nasional Lamongan," tulisnya dalam keterangan unggahan tersebut.
Baca Juga: Masyarakat Diminta Sabar, Jalur Pantura Jatim Bakal Alami Kemacetan Hingga H-10 Lebaran
Ia menyampaikan, Pemerintah sudah langsung mendatangkan alat berat excavator untuk membongkar dan membersihkan jembatan yang runtuh.
Selanjutnya, balok jembatan yang putus akan diganti dengan balok girder yang akan sampai dalam kurun waktu 10 hari. Sementara untuk pemasangan balok, dibutuhkan waktu 4 hari.
"Secara teknis akan dipasang plat lantai jembatan yang butuh waktu 12 hari. Baru pengaspalan jembatan yang diperkirakan butuh waktu 1 hari saja. Insya Allah, H-10 lebaran atau sekitar 22 April 2022, Jembatan Ngaglik Insya Allah bisa beroperasi lagi," ujarnya.
Khofifah menyampaikan, sambil menunggu perbaikan jembatan akan ada pengalihan arus lalu lintas. Kendaran berat akan diarahkan ke Jalan Dandels dan tol. Sedangkan, kendaraan kecil dialihkan ke jalan-jalan dalam Kabupaten Lamongan dan juga memanfaatkan sisa jembatan yang masih utuh.
Ia meminta masyarakat untuk bersabar selama jembatan dalam perbaikan.
"Mohon bersabar sampai Jembatan Ngaglik bisa digunakan lagi. Saya juga minta kerjasamanya agar mobilitas masyarakat tetap bisa maksimal dan aman," kata dia.
Pihaknya pun akan berusaha semaksimal mungkin agar aktifitas masyarakat selama ibadah puasa tidak terganggu dan bisa menggunakan kembali jembatan yang sangat vital ini.
"Insya Allah H-10 sebelum lebaran. Mohon do'a dan kerjasamanya," katanya.
Sebelumnya diberitakan, Jembatan Ngaglik 1 Lamongan di Jalan Poros Nasional ambles pada Selasa (29/3/2022).
Dari video yang beredar menunjukkan adanya retakan di sisi ujung jembatan dan terlihat sejumlah kendaraan berat seperti truk dan motor terpaksa berhenti sebelum melewatinya.
Ada juga mobil yang memaksa masuk melewati akses kiri jembatan, serta personel polisi dibantu warga mengatur lalu-lintas dengan menutup akses jembatan untuk menghalangi kendaraan agar tidak melewati jembatan karena berbahaya.
Unggahan Khofifah pun mendapat beragam komentar dari warganet.
"andai ibu tahu jalan di lamongan yang lain," ujar _pung***
"gitu ada kebijakan odol pada demo, kalau overload gini, jalan ambles malah nyusahin orang banyak," kata nuril***
"terimakasih bu gubernur atas atensinya yang sangat CETTAR untuk mengatasi amblasnya jembatan Ngaglik Lamongan. Semoga pengerjaannya lancar dan bisa kembali dimanfaatkan untuk mobilitas masyarakat. Untuk masyarakat yang biasa melintas di jembatan, semoga diberikan Allah SWT kesabaran," ujar cak***
"bisa karena odol bisa juga karena kualitas jalan dan jembatan yang ukurannya dikurangi. Ayo tobat," ucap kenzo***
"semoga semua dimudahkan dan dilancarkan, amiin ya rabbal alamin," ucap uul***
Berita Terkait
-
Timnas Day: Suporter Wajib Catat, Ini Rute Termudah dari Lamongan Menuju Stadion GBK
-
10 Alasan Mengapa Roemah Kuliner Bisa Menjadi Favorit Penggemar Masakan Nusantara di Jakarta!
-
Seru! Emil Dardak Ngobrol Bareng Suara.com, Bahas Pilkada hingga Program Unggulan
-
Elektabilitas Unggul Jauh dari Pesaingnya, Pengamat Ingatkan Ini untuk Pasangan Khofifah-Emil
-
Elektabilitas Khofifah-Emil Dardak Sulit Dikejar di Pilkada Jatim, Angka Aman Tapi Tetap Harus Diwaspadai
Tag
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kerja Sambil Liburan di Australia Bisa Dapat Gaji Berapa? Yuk, Simak Syarat WHV Terbaru
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
Terkini
-
Pemkot Surabaya Turun Tangan Dampingi Siswa SMAK Gloria yang Dipaksa Ivan Sugianto Menggonggong
-
Misteri Tewasnya Siswi MI Banyuwangi, Diduga Jadi Korban Pemerkosaan
-
Pengamat Unair Soroti Undecided Voters Survei Litbang Kompas: 50 Persen Sudah Tentukan Pilihan
-
Pilgub Jatim Masih Dinamis, Hasil Survei Terus Bergerak
-
Foto Penangkapan Ivan Sugianto Viral, Warganet Sempat Curiga Ada yang Aneh