SuaraJatim.id - Berbagai pihak terlibat dalam Perayaan Harlah 1 Abad NU di GOR Gelora Delta Sidoarjo. Bukan cuma Nahdliyin--sebutan bagi warga NU--namun masyarakat lintas iman.
Gereja Kristen Indonesia (GKI) Sidoarjo bahkan turut berpartisipasi dalam peringatan harlah organisai Islam terbesar di Indonesia itu. Demi memeriahkan acara, para jemaat GKI Sidoarjo secara swadaya memasang bendera NU dan 4 merah putih di depan gedung gereja.
Tak hanya itu, Pendeta GKI Sidoarjo Leonard Andrew Immanuel mengatakan bahwa pihaknya juga membuka posko untuk singgah para jamaah Nahdliyin.
"Kami juga membuka tempat istirahat. Para jamaah ini akan mendapat makan dan minum, juga fasilitas toilet serta Wifi secara gratis," ucap Pendeta Leonard, Senin (6/2/2023).
Baca Juga: Wapres Maruf Amin: Fikih Harus Berkarakter Dinamis dan Adaptif dengan Perkembangan Zaman
Leonard juga menerangkan, sore hari ini akan ada rombongan jamaah NU dari Kendal, Jawa Tengah sebanyak 2 bus yang akan transit di GKI Sidoarjo.
"Mereka datang di hari Senin sore (sehari sebelum Puncak Resepsi 1 Abad NU digelar)," ucapnya.
Bahkan, GKI Sidoarjo juga akan menyediakan atau membuka layar untuk nonton bareng acara Puncak Resepsi 1 Abad NU di Gelora Delta Sidoarjo.
"Bila panita satu Abad NU menyediakan live streaming, kami juga akan membuka layar, agar para jamaah yang tidak dapat mendekat ke lokasi bisa tetap mengikuti acara 1 abad NU ini," ucap Pendeta Leonard.
GKI Sidoarjo terletak di Jalan Trunojoyo Nomor 39, Kelurahan Sidokumpul, Kecamatan Sidoarjo. Jaraknya sekitar 2,6 kilometer dalam waktu tempuh kira-kira 7 menit dari/menuju Stadion Gelora Delta.
Baca Juga: Konflik Agama, Islamophobia dan Perang Mendorong NU Kaji Lagi Piagam PBB dari Perspektif Fiqih
Diketahui, Puncak Resepsi 1 Abad NU akan digelar selama 24 jam nonstop mulai pukul 00.00 hingga 23.59 WIB yang terbagi menjadi lima sesi.
Pertama, sesi ritual keagamaan NU, mulai dari istighotsah, zikir, shalat subuh berjamaah hingga shalawatan, yang akan dimulai pada pukul 00.00-07.30 WIB.
Kedua, sesi resepsi yang akan dihadiri oleh Presiden RI Joko Widodo bersama para menteri kabinet Indonesia Maju dan ulama Islam sedunia pada pukul 07.00-11.00 WIB.
Sesi ini bakal diisi dengan pembacaan puisi oleh KH Zawawi Imron dan pemukulan bedug digital sebagai pertanda memasuki abad kedua NU.
Ketiga, sesi Karnaval Nusantara dengan iringan penampilan kolosal ribuan Banser diikuti tarian sufi dan tarian-tarian Nusantara, start dari Alun-alun Sidoarjo dan finish di Parkir Timur Stadion Gelora Delta. Sesi ini berlangsung pukul 14.00-17.30 WIB.
Keempat, sesi panggung hiburan rakyat di dalam Stadion Gelora Delta yang akan diisi oleh penampil, antara lain adalah Penyanyi berdarah Lebanon Maher Zain, Grup Band Slank, dan Rhoma Irama. Sesi ini akan dilangsungkan pukul 18.00-23.00 WIB.
Kelima, segmen bazar UMKM dan Kuliner Nusantara yang berlangsung sepanjang hari di area parkir timur Stadion Delta Sidoarjo dan enam lokasi lainnya.
Berita Terkait
-
Kraton Waterpark, Serunya Bermain Air di Tengah Hiruk Pikuk Kota Sidoarjo
-
Lawan Kecanduan Gadget! Intip Keseruan Kampung Tanpa HP di Sidoarjo
-
Kisah Anang Maruf, Legenda Timnas Indonesia Jadi sopir Ojek Online Setelah Pensiun
-
Pentingnya Simulasi EWS Tanggap Bencana Bagi Masyarakat di Kawasan Lumpur Sidoarjo
-
Viral Isi Seserahan Lamaran Sultan Sidoarjo Bertabur Barang Branded, Netizen: Ini yang Katanya Acara Sederhana?
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
-
Jelang Akhir Pekan, Harga Emas Antam Berbalik Merosot
Terkini
-
Tim Lukman-Fauzan Lapor Bawaslu Bangkalan: Saksi Diintimidasi, Diduga Suara di 7 Desa Bergeser
-
Pilkada Situbondo: Petahana Ucapkan Selamat, Akui Kekalahan?
-
Terungkap! Rahasia di Balik Pembunuhan Sadis yang Menggemparkan Gresik
-
Komisi E DPRD Jatim Soroti Fenomena Guru Takut Dipolisikan
-
Kebakaran Panti Pijat Emperor Spa Surabaya, 2 Terapis Sesak Napas