SuaraJatim.id - Seorang pria berinisial MF (32) asal Tambaksari, Kota Surabaya harus berurusan dengan polisi usai aksinya menculik anak di Mojokerto terekam kamera CCTV.
MF ditangkap saat sedang melintas di jalanan Desa Curahmojo, Kecamatan Pungging, Kabupaten Mojokerto. Pelaku berpapasan dengan anggota Satreskrim Polres Mojokerto yang sedang lepas dinas.
Polisi tersebut langsung memberhentikan pelaku dan menangkapnya pada Minggu (16/2/2025). Video penangkapan tersebut sempat viral di media sosial.
Kapolsek Pungging Iptu Selimat membenarkan penangkapan tersebut. “Awalnya pelaku tidak mengaku, tapi setelah anggota polisi menunjukkan bukti video, akhirnya pelaku mengaku,” kata Iptu Selimat dilansir dari Suarajatimpost.com--partner Suara.com.
Baca Juga: Kelakuan Bejat Satpam Sekolah di Mojokerto, Cabuli Gadis di Kamar Mandi dan Musala
Pelaku yang tidak bisa mengelak setelah ditunjukkan buktinya hanya bisa pasrah saat diamankan polisi.
Namun, polisi yang menangkapnya meminta bantuan warga. Justru warga yang membantu mencuri memberikan bogem.
Saat ini pelaku dibawa ke Unit PPA Satreskrim Polres Mojokerto untuk diamankan. “Dibawa ke unit PPA Satreskrim Polres Mojokerto untuk dilakukan penyidikan dan pengembangan,” katanya.
Informasi yang didapatkan, pelaku ini sebelumnya menculik bocah SD berinisial NS (8) pada Jumat (24/1/2025). Korban ditemukan menangis di pinggir kebun tebu di Desa Bandarsari, Kecamatan Ngoro.
Korban mengaku ditinggal seorang pria diduga penculik. Pelaku sempat menampar korban dan merampas anting sebelum meninggalkan korban.
Baca Juga: Pasutri di Mojokerto Terancam Masuk Penjara 15 Tahun Gegara Racik Miras Oplosan
Kejadian tersebut dilaporkan ke kepolisian yang langsung melakukan penyelidikan.
Berita Terkait
-
Hilang usai Diajak Beli Makan, Bocah di Pasar Rebo Ternyata Diculik Tetangga
-
Mensos Gus Ipul Tinjau Lokasi Sekolah Rakyat di Mojokerto, Siap Tampung Siswa SMP
-
Tingkatkan Partisipasi Masyarakat dalam Pembangunan, Pemkab Mojokerto Gelar Musrenbang RKPD 2026
-
Tragis! Longsor Hutan Cangar Renggut 10 Nyawa, 2 Mobil Tertimbun
-
Sopir Truk Rantai Wanita di Rumah Kosong, Diperkosa hingga Dipaksa Makan dari Mangkuk Anjing Selama 3 Bulan
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Kasus Penahanan Ijazah Masuk Babak Baru, Wali Kota Surabaya Intruksikan Cek Semua Perusahaan
-
Heboh Isu KPK Geledah Dispora Jatim, Terungkap Fakta Sebenarnya
-
Terungkap Korban Oknum Guru Lumajang yang Lakukan Pelecehan Seksual Lebih Banyak
-
Berkat Program BRI, Klaster Usaha Tenun Ulos Ini Sukses Bangkit dan Berdayakan Kaum Wanita
-
UMKM Binaan BRI Ikuti Pameran Internasional FHA-Food & Beverage 2025 di Singapura