Ular Sanca Masuk Ruko, Shinta Lari ke Pemadam Kebakaran

Karyawati Toko Athallah Jilbab di Blitar berlari tunggang langgang ketika menemukan seekor ular.

Muhammad Taufiq
Rabu, 27 Januari 2021 | 12:36 WIB
Ular Sanca Masuk Ruko, Shinta Lari ke Pemadam Kebakaran
Evakuasi ular masuk sebuah toko baju di Blitar Jawa Timur [suara.com/Farian]

SuaraJatim.id - Karyawati Toko Athallah Jilbab di Blitar berlari tunggang langgang ketika menemukan seekor ular. Karyawati bernama Nike Shinta Ningrum (31) itu bertemu ular di dalam toko ketika dirinya sedang bersih-bersih.

"Yang bersangkutan sedang menyapu toko, tiba-tiba melihat ular sudah berada di manekin etalase," kata Kasi Penanggulangan Bencana Kebakaran, Satpol PP Kabupaten Blitar, Tedi Prasojo, Rabu (27/1/2021).

Tedi menjelaskan, Ningrum sedang membersihkan toko pada pagi hari. Ia kaget bukan kepalang saat melihat ular jenis sanca bergerak di atas etalase.

Ningrum yang takut lalu pergi dari toko. Ia berlari menuju pos Pemadam Kebakaran Kabupaten Blitar. Lokasi tokonya berada di Jalan Semeru, Kota Blitar, tak jauh dari lokasi kantor Damkar.

Baca Juga:Vaksin Sinovac Tiba, 4.240 Nakes di Blitar Raya Segera Jalani Vaksinasi

"Setelah dapat laporan, Tim Damkar langsung persiapan dan meluncur ke lokasi," ujar Tedi.

Begitu tiba di lokasi, sejumlah anggota pemadam kebakaran melakukan persiapan animal rescue atau penyelamatan binatang.

Ketika dievakuasi, ular sanca itu sudah merayap sampai ke manekin di yang diletakkan di etalase atas. Setelah berhasil dievakuasi, ular sanca tersebut lantas dikarantina di kantor pemadam kebakaran.

"Ular sudah dikarantina di kantor Damkar. Selama pelaksanaan animal rescue berjalan dengan lancar dan tanpa korban," kata Tedi mengakhiri wawancara.

Baca Juga:Warga Bandar Lampung Dikejutkan Kemunculan Ular Sanca di Permukiman

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini